Sukses

Top 3 Berita Bola: Calon Rekrutan Keempat dan PR Mourinho

Mourinho terus berburu pemain baru di bursa transfer musim panas 2016.

Liputan6.com, Manchester - Tiga pemain baru tak membuat Jose Mourinho puas dengan kekuatan Manchester United. Ia masih akan terus aktif di bursa transfer 2016. Bahkan, ia sudah menetapkan sebuah nama untuk dijadikan sebagai rekrutan keempatnya.

Hingga kini, MU sudah mendaratkan tiga pemain anyar. Mereka adalah Eric Bailly, Zlatan Ibrahimovic, dan Henrikh Mkhitaryan.

Konon, akan ada satu pemain lagi yang segera merapat ke Old Trafford. Selain itu, Mourinho juga memiliki sederet tugas yang harus dilakukannya untuk membangkitkan kejayaan MU.

Berikut Top 3 Kanal Bola Liputan6.com pagi ini:

1. Ini Dia Calon Rekrutan Keempat Mourinho di MU

Manajer anyar Manchester United Jose Mourinho belum puas walau sudah mendapatkan tiga pemain baru. Pria Portugal itu kini berniat menambah pemain lagi. Kali ini pemain yang dibidik adalah pemain muda Derby County Will Hughes.

MU pekan lalu merampungkan dua transfer yakni penyerang Zlatan Ibrahimovic dan gelandang Henrikh Mkhitaryan. Kedua pemain ini menyusul Eric Bailly yang sudah lebih dulu diboyong dari Villarreal.

Baca selengkapnya di sini...

2. Ibrahimovic: Saya Tidak Level Main di Liga Prancis

Bomber anyar Manchester United (MU), Zlatan Ibrahimovic mengeluarkan komentar pedas soal mantan klubnya, Paris Saint Germain (PSG) dan Ligue 1 Prancis. Ibra menyebut Ligue 1 berada di bawah levelnya.

"Ketika saya gabung ke PSG, saya memang tidak berharap banyak dengan Ligue1 Prancis," ujar Ibrahimovic di The People Person.

Baca selengkapnya di sini...

3. 5 PR Mourinho di Manchester United

Jose Mourinho memang baru mulai bekerja sebagai Manajer Manchester United sejak Senin (3/7/2016). Namun dia sudah berhasil mendatangkan dua pemain yakni Zlatan Ibrahimovich dan Henrikh Mkhitaryan.

Sebelum mendatangkan keduanya, MU juga sudah mendaratkan bek Eric Bailly dari klub Spanyol, Villarreal. Kendati demikian, pekerjaan rumah Mourinho sesungguhnya bukan hanya soal mendatangkan pemain baru.

Baca selengkapnya di sini...

**Ingin mendapatkan informasi terbaru tentang Ramadan, bisa dibaca di sini...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Zlatan Ibrahimovic adalah pemain sepakbola berkebangsaan Swedia, ia kini bermain untuk Manchester United
    Zlatan Ibrahimovic adalah pemain sepakbola berkebangsaan Swedia, ia kini bermain untuk Manchester United

    Zlatan Ibrahimovic

Video Terkini