Sukses

Stasiun TV Argentina Buat Serial untuk Maradona

Rencananya, serial televisi yang memmuat seluk beluk kehidupan Maradona itu akan ditayangkan ke seluruh dunia.

Liputan6.com, Jakarta Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona bersiap punya acara sendiri. Ya, stasiun televisi Argentina, Telefe telah menjalin kontrak dengan Maradona untuk menayangkan serial tv yang terinspirasi dari kehidupan Maradona.

Seperti dilansir Marca, Telefe rencananya akan menyiarkan serial tersebut ke seluruh dunia. Maradona pun menyambut baik rencana tersebut. "Anda bisa menulis ratusan episode untuk setiap bulan dalam hidup saya. Hal itu jauh dari yang Anda bisa bayangkan," kata Maradona.

Serial televisi itu akan memuat episode-episode penting dalam kehidupan Maradona. Dimulai dari kiprah Maradona kecil berjuang menemukan kariernya di sepak bola, hingga dirinya menjelma menjadi legenda sepak bola Tim Tango.

Tak hanya itu, sejumlah kontroversi yang mengiringi hidup Maradona juga kabarnya akan dimuat. Seperti diketahui, Maradona pernah membuat kontroversi dalam hidupnya antara lain saat dirinya kecanduan obat terlarang, hingga gol Tangan Tuhannya ke gawang Inggris di Piala Dunia 1986.

Maradona lahir di Villa Fiorito, sebuah kampung kecil dan miskin di Buenos Aires pada 30 Oktober 1960. Maradona mengawali karier sepak bolanya di klub Argentinos Juniors dari 1976 hingga 1981.

Dari sana, Maradona bergabung bersama sejumlah klub antara lain Boca Juniors, Barcelona, dan Napoli. Dirinya pensiun di Boca Juniors pada 1997. Total, selama masih bermain di level klub, Maradona mencetak 259 gol dari 491 kali main.

Sementara itu, di level tim nasional, Maradona membuat debut di usia 16 tahun di laga melawan Hungaria. Prestasi tertingginya bersama La Albiceleste -julukan tim nasional Argentina- adalah meraih trofi Piala Dunia 1986.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini