Sukses

Gelandang Senior MU Kaget dengan Gaya Melatih Mourinho

Mourinho sudah seminggu lebih memimpin latihan di Carrington, komplek latihan Manchester United.

Liputan6.com, Manchester - Gelandang senior Manchester United, Michael Carrick mengatakan bahwa pola latihan yang diterapkan Jose Mourinho tak serumit yang dipikirkan banyak orang. Carrick malah senang dengan gaya manajer baru MU itu melatih. Ini sedikit membuatnya kaget.

Mourinho sudah seminggu lebih memimpin latihan di Carrington, komplek latihan Setan Merah (julukan MU). Banyak pemain yang menilai bahwa karakteristik Mourinho lebih menyenangkan bila dibandingkan dengan manajer MU sebelumnya, Louis van Gaal.

Saat masih menjadi manajer MU, Van Gaal menempatkan beberapa kamera CCTV di Carrington. Ini dilakukan Van Gaal untuk memantau semua kegiatan para pemainnya. Namun hal yang dilakukan manajer asal Belanda itu malah membuat Wayne Rooney dan kawan-kawan merasa hidup di penjara.

Sejak kedatangan Mourinho, kamera CCTV itu dilepas dan menjadi kabar baik untuk para pemain. "Jelas ini sangat baik. Kami sudah latihan lebih dari seminggu bersama Mourinho. Itu sangat menyenangkan," kata Carrick, seperti diberitakan Metro.

"Sesi latihannya sangat baik, dia belum merusak suasananya. Ternyata gaya latihannya tidak sesulit yang Anda pikirkan," ucap gelandang asal Inggris tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Sosok Supel

Carrick melanjutkan, Mourinho merupakan sosok yang supel. Hal ini membuat mantan manajer Chelsea itu mudah menyatu dengan skuat MU.

Bahkan, semua masukan yang diberikan Mourinho bisa dicerna dengan mudah untuk menghadapi sesi pramusim di Tiongkok, minggu depan. Pemain MU pun tampak enjoy menjalankan instruksi latihan dari Mourinho.

"Ketika Anda mempunyai manajer baru, sesi pramusim menjadi sedikit berbeda karena ada kepribadian dan cara-cara baru. Tapi Anda tetap harus mempersiapkan diri untuk pertempuran, menjadi fit dan membangun mental," ujar Carrick.

3 dari 3 halaman

Debut Cemerlang

Sementara itu, di laga debutnya, Mourinho tampil gemilang dan membawa MU menang 2-0 atas Wigan Athletic, Sabtu (16/7/2016). Dua gol MU dicetak Juan Mata dan Andreas Pereira.

Hasil ini tentu saja membuat kubu MU semringah. Pasalnya, Mou sendiri belum genap dua pekan menangani Setan Merah.

Keterbatasan pemain juga tak membuat Mourinho bingung. Ia mempercayakan sejumlah pemain muda seperti Sam Johnstone, Timothy Fosu-Mensah, hingga James Wilson untuk menjadi starter.

Tak lupa Mou memberikan debut bagi kedua pemain barunya, Eric Bailly dan Henrikh Mkhitaryan di laga ini.  "Semua pemain yang turun punya penampilan positif. Mereka juga mulai memahami permainan yang saya inginkan, tentu saya senang," kata Mourinho dalam laman resmi klub.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.