Sukses

Finlandia Salip Indonesia Jadi Tuan Rumah MotoGP 2018

Satu slot lagi untuk MotoGP musim 2018 diperebutkan Indonesia dan Thailand.

Liputan6.com, Jakarta - MotoGP akan memiliki sirkuit baru untuk balapan musim 2018. Dorna Sports selaku promotor MotoGP telah menandatangani persetujuan dengan Finlandia untuk satu slot balapan di musim  2018.

Seperti dilansir Motorsport, MotoGP akan digelar di Finlandia untuk pertama kalinya sejak 1982. Nantinya, MotoGP Finlandia akan dihelat di Sirkuit Kymi Ring di Kota Kausala.

Finlandia sebetulnya sudah mendaftarkan diri untuk jadi tuan rumah untuk MotoGP musim 2017. Tapi, slot untuk salah satu negara Nordik tersebut baru tersedia di musim 2018.

Sirkuit Kymi Ring didesain oleh perusahaan Wurz Test & Training. Sirkuit ini memiliki panjang 4,8 kilometer dan memiliki 15 tikungan. Sirkuit ini sendiri sekarang masih dalam tahap pembangunan.

sirkuit Kymi Ring / Motorsport

Pada musim 2018, MotoGP berencana menambah jumlah balapan dari 18 menjadi 20. Selain Finlandia, satu slot balapan tersisa akan diperebutkan Indonesia dan Thailand.

Indonesia mengandalkan Sirkuit Sentul yang sampai saat ini belum juga mendapat lampu hijau untuk direnovasi. Sementara, Thailand menjagokan Sirkuit Chang yang sudah mendapatkan Grade A dari Federasi Olahraga Motor Dunia (FIM). Grade itu merupakan standar minimal sebuah sirkuit untuk menggelar MotoGP.

Dorna sendiri sebetulnya sudah memberikan Indonesia kesempatan memperbaiki Sirkuit Sentul. Bahkan, Indonesia mungkin saja menggelar MotoGP musim 2017 andai master plan renovasi Sirkuit Sentul diserahkan ke Dorna pada bulan lalu.

Sayangnya, berbelit-belitnya proses renovasi Sentul membuat Dorna gerah. CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta, telah mengirim surat yang menyatakan Indonesia batal menggelar MotoGP 2017. 

Master plan belum dikirimkan kepada kami sampai saat ini dan akibatnya sangat tidak mungkin untuk menyelenggarakan MotoGP (Indonesia) di tahun 2017," tulis Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna dalam suratnya.

Namun demikian, Dorna tetap mempersilakan Indonesia untuk mengajukan diri sebagai tuan rumah di musim berikutnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.