Sukses

Prediksi Tandem Rio Haryanto: Manor Kompetitif di F1 2017

Pascal juga siap memperpanjang kontraknya bersama Manor.

Liputan6.com, Jakarta Sejak dulu, Manor Racing hanya menyandang status sebagai tim medioker di lintasan Formula 1. Namun, Pascal Wehrlein yakin Manor akan menjadi tim yang kompetitif pada musim 2017. Ia menjadikan hasil di beberapa balapan musim ini sebagai tolak ukur.

Manor masuk dalam kategori pendatang baru dalam jagat F1. Itu karena ia baru tampil sebagai kontestan F1 sejak musim 2010. Kala itu, mereka masih menggunakan nama Virgin Racing. Artinya, mereka belum genap tujuh musim menjadi peserta F1.

Tak heran jika Manor belum mampu bersaing dengan tim-tim hebat seperti Mercedes, Ferrari, dan Red Bull. Selain karena masih minim pengalaman, Manor juga kalah dalam hal kekuatan finansial untuk mengembangkan mobil. Jadi, target realistis mereka hanyalah untuk bersaing dengan tim-tim seperti Sauber, Renault, dan Haas.

Jika melihat sebagian besar hasil balapan musim ini, Manor menunjukkan progres yang luar biasa. Bersama Rio Haryanto dan Pascal, Manor kerap menjadi ancaman bagi tim-tim di depannya. Bahkan, mereka baru saja mencetak poin kala Pascal finis di urutan ke-10 GP Austria 2016.

"Saya pikir tahun depan adalah kesempatan besar bagi setiap tim untuk memperbaiki posisi mereka. Dengan peraturan baru, akan sulit mengetahui arah dan tujuan. Akan sulit mengetahui siapa yang kompetitif dan siapa yang tidak pada tahun pertama pada perubahan regulasi. Saya pikir Manor bisa menjadi tim yang sangat kompetitif di musim depan," ungkap Pascal seperti dikutip Crash.

Di sisi lain, penampilan kompetitif Pascal sepanjang musim ini membuat dirinya masuk dalam radar Mercedes. Kebetulan, Pascal dan Mercedes memang sudah berulang kali menjalin kerja sama. Di musim 2014 dan 2015, Pascal sempat menjadi pembalap penguji Mercedes.

Dengan usianya yang masih 21 tahun, Pascal memiliki banyak kesempatan untuk membuktikan kapasitasnya kepada Mercedes. Apalagi, laju Pascal bersama Manor terbilang konsisten. Mengenai hal itu, Pascal tak menutupi keinginannya untuk memperkuat Mercedes. Tapi, jika tidak, ia juga tak menolak untuk memperpanjang kontraknya bersama Manor.

"Tentu saya ingin sekali pergi ke Mercedes dan berharap memenangi balapan. Namun, itu jika ada kesempatan. Saya juga senang mengarungi tahun yang lain bersama Manor. Saya benar-benar menyukai tim ini, bagaimana tim bekerja. Dan, saya pikir tim memiliki perasaan yang sama dengan saya," jelas Pascal.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.