Sukses

Gara-gara Virus Zika, Kiper Seksi Ini Di-bully Publik Brasil

Solo dicemooh setiap kali menyentuh bola pada laga perdana Amerika di Olimpiade.

Liputan6.com, Rio de Janeiro- Tim sepak bola wanita Amerika Serikat memulai petualangan di Olimpiade 2016 dengan baik. Mereka menang 2-0 atas Selandia Baru, Rabu (2/8/2016). Kiper Amerika Hope Solo jadi sorotan utama di pertandingan ini.

Kiper seksi ini di-bully publik Brasil sepanjang pertandingan. Bahkan menjelang akhir pertandingan, penonton meneriakkan "Zika" setiap kali Solo menendang bola.

Solo dimusuhi publik Brasil karena ulahnya di sosial media sebelum berangkat ke Rio de Janeiro. Beberapa minggu jelang Olimpiade, Solo rajin berkicau di Twitter mengenai kekhawatirannya terhadap ancaman virus zika selama ajang empat tahunan itu digelar.

Kicuan Solo dinilai publik Brasil terlalu berlebihan. Pasalnya wanita berusia 35 tahun ini mengunggah foto memakai jaring kepala serta memegang botol obat anti nyamuk berukuran besar. Solo juga memamerkan peralatan tempur melawan nyamuk.

Aksi Solo yang membawa banyak obat anti nyamuk dan sampai memakai jaring kepala dinilai publik Brasil sudah keterlaluan. Mereka kesal dengan kekhawatiran berlebih Solo.

Solo sendiri tidak mempermasalahkan cemoohan yang didapatnya. "Ini Brasil, mereka sangat cinta sepak bola, ini bagian dari budaya jadi saya mengharapkan itu, tapi mereka bersenang-senang," tutur Solo kepada NBC.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tak Berniat Menghina

Solo menegaskan sama sekali tidak berniat menghina Brasil. Malah Solo mengaku akan memberikan dukungan kepada Brasil selain tentunya negaranya, Amerika Serikat.

"Saya mendengar bila ada beberapa tanggapan negatif di Brasil. Saya tidak ingin menyinggung negara tuan rumah. Saya akan mendukung Amerika tapi terlepas dari Amerika, saya akan mendukung negara tuan rumah," tegas Solo.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini