Sukses

Kemewahan yang Iringi Kedatangan Pogba ke MU

Paul Pogba datang ke MU dengan sejumlah kemewahan yang mengiringinya.

Liputan6.com, Manchester - Paul Pogba resmi kembali ke Manchester United. Pogba kembali setelah MU membayar 89 juta pound sterling atau Rp 1,5 trilliun pada Juventus.

Jumlah tersebut membuat Pogba memecahkan rekor pemain termahal dunia yang sebelumnya dimiliki Gareth Bale. Bale sebelumnya merupakan pemain termahal dunia ketika diboyong Real Madrid dari Tottenham Hotspur pada 2013 silam.

MU pun antusias menyambut pemain Pogba. Antusiasme itu setidaknya terlihat dari kampanye MU dengan tanda pagar (tagar) Pogback untuk menyambut pemain berusia 21 tahun tersebut.

"Dia memiliki segalanya, mulai dari fisik, keterampilan, hingga sangat baik dalam berkoordinasi. Sekarang yang harus Pogba lakukan adalah beradaptasi dengan gaya permainan kami," ujar Manajer MU, Jose Mourinho seperti dilansir Daily Mail.

Bukan cuma tagar Pogback, MU juga menyiapkan video singkat kembalinya Pogba. Di dalam video itu, Pogba mengucapkan frasa legendaris "I'm back" yang digunakan Arnold Schwarzenegger dalam film Terminator.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jet Pribadi dan Mobil Mewah

Jet Pribadi dan Mobil Mewah

Namun yang menjadi sorotan utama bukanlah tagar dan video singkat tersebut. Setan Merah menyediakan jet pribadi untuk mengantar Pogba ke Bandara Manchester.

Dalam foto yang muncul di internet, Pogba terlihat begitu santai melangkah turun keluar dari jet pribadi tersebut. Pogba terlihat mengenakan jaket lengan pendek, kacamata hitam dan tas berwarna emas.

Tiba di Bandara Manchester, Selasa (9/10/2016) waktu setempat, Pogba dijemput menggunakan mobil Chevrolet berwarna merah dengan garis hitam. Chevrolet sendiri merupakan sponsor utama MU, menggantikan AON sejak awal musim 2014/15.

Pogba dikontrak MU untuk empat musim ke depan. Kabar yang beredar menyebut, Pogba bakal menerima gaji hingga 290 ribu pound sterling atau Rp 3,7 miliar per pekan.

Pogba pun kini menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Liga Inggris. Rekor ini sebelumnya dipegang kapten MU, Wayne Rooney yang digaji MU260 ribu pound sterling per pekan.

Sementara itu, jumlah 290 ribu pound sterling adalah empat kali lebih tinggi dari gaji yang diminta Pogba pada 2012. Kala itu, Pogba meminta gaji 65 ribu pound sterling, namun MU ogah memberikan gaji tersebut dan Pogba pun hengkang ke Juventus.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.
    Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.

    Paul Pogba

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United