Sukses

Barito Putera Vs Persiba: Menanti Kebangkitan Laskar Antasari

Barito tak pernah menang dalam enam laga terakhir. Bahkan, empat di antaranya berakhir dengan kekalahan.

Liputan6.com, Banjarmasin - Barito Putera bertekad meraih tiga poin kala menjamu Persiba Balikpapan di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Minggu (21/8), dalam lanjutan pekan ke-16 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo. Kemenangan bisa jadi modal untuk kebangkitan tim kebanggaan Banjarmasin ini.

Pasukan Mundari Karya ini memang tengah dalam performa minor. Mereka sudah absen menang dalam enam laga terakhir. Bahkan, empat di antaranya berakhir dengan kekalahan.

Tentu rangkaian hasil ini membuat Mundari Karya harus berpikir ekstra keras. Kemenangan dalam laga di Stadion 17 Mei menjadi opsi satu-satunya sebagai penanda awal kebangkitan Barito Putera

Apalagi, Laskar Antasari punya kenangan indah bertemu dengan Persiba. Dalam dua pertemuan sebelumnya, Barito Putera sukses menyapu laga dengan kemenangan.

Hal ini terjadi pada ISL 2013 di tempat yang sama, dan di Inter Island Cup 2014. Masing-masing Barito Putera menang dengan selisih satu gol.

Namun demikian, bukan perkara mudah bisa menang atas Persiba. Bukan tanpa alasan, Beruang Madu sendiri tengah dalam performa menanjak. Dalam lima laga terakhir, mereka baru menelan sekali kekalahan.

Pastinya, ini jadi modal berharga bagi Persiba untuk tampil mengejutkan di markas Barito Putera. Setidaknya mencuri poin, bisa saja mereka bawa pulang ke Balikpapan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Fakta Pertandingan

Fakta Pertandingan

- Barito Putera sudah berpuasa kemenangan sejak enam pertandingan terakhir. Bahkan terakhir meraih kemenangan ialah lebih dari sebulan lalu, kala menang 5-1 atas Perseru Serui 1 Juli 2016.

- Selain itu, produktivitas Laskar Antasari juga menurun drastis. Mereka hanya mencetak tiga bji gol saja dalam enam laga.

- Sedangkan Persiba datang ke Banjarmasin usai kalah 1-2 dari Perseru di markasnya. Namun, performa mereka lebih baik dari Barito Putera setelah berhasil mengunci tiga kemenangan dalam tiga laga terakhir.

- Barito juga sudah kemasukkan tujuh gol dalam tujuh laga kandangnya. Ini berarti setiap laga kandangnya, mereka selalu kebobolan satu gol.

- Persiba sendiri baru meraih satu kemenangan dalam laga tandang. Ini mereka raih kala bertandang ke markas Persela Lamongan 8 Agustus lalu.

Rekor Pertemuan Kedua Klub
11/01/14 Persiba Balikpapan 0-1 Barito Putera
02/06/13 Barito Putera 1-0 Persiba Balikpapan
28/03/13 Persiba Balikpapan 1-0 Barito Putera
02/12/12 Persiba Balikpapan 1-1 Barito Putera

5 Pertandingan terakhir Barito Putera
13/08/16 Persib Bandung 2-0 Barito Putera
07/08/16 Pusamania Borneo 4-1 Barito Putera
01/08/16 Barito Putera 1-1 Sriwijaya FC
26/07/16 Arema FC 0-0 Barito Putera
22/07/16 PS TNI 2-1 Barito Putera

5 Pertandingan terakhir Persiba
13/08/16 Persiba Balikpapan 1-2 Perseru Serui
08/08/16 Persela Lamongan 1-2 Persiba Balikpapan
29/07/16 Persiba Balikpapan 2-1 Semen Padang
25/07/16 Persipura Jayapura 1-1 Persiba Balikpapan
20/07/16 Persiba Balikpapan 1-0 Persija Jakarta

(I. Eka Setiawan)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini