Sukses

Prediksi Mitra Kukar Vs Semen Padang: Duel Pelatih Minang

Jafri Sastra dan Nilmaizar dua pelatih asal Minang yang akan adu cerdik.

Liputan6.com, Tenggarong - Mitra Kukar menjamu Semen Padang pada pekan ke-16 Torabika Soccer Championship (TSC), presented by IM3 Ooredoo di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Senin (22/8/2016). Laga ini akan menjadi duel adu cerdik bagi dua pelatih asal Sumatera Barat, Jafri Sastra dan Nil Maizar.

Jafri dan Nil Maizar adalah dua pelatih papan atas Indonesia. Hal itu diraih berkat berbagai prestasi yang diraih keduanya saat menangani klub lokal.

Nama Jafri mencuat ketika dia sukses membawa Mitra Kukar menjuarai turnamen Piala Jenderal Sudirman. Uniknya, pencapaian tersebut diraih dengan mengalahkan Semen Padang di partai final dengan skor akhir 2-1 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (24/1/2016).

Sementara itu, Nil Maizar menjelma menjadi pelatih kelas atas di Indonesia ketika mampu membawa Semen Padang menjuarai Indonesia Premier League pada musim 2011-2012. Namanya semakin terbang tinggi ketika ditunjuk menangani tim nasional Indonesia.

Kini, kedua pelatih terbaik di Indonesia itu akan saling berhadapan pada pekan ke-16. Adu strategi dan taktik akan tersaji ketika Mitra Kukar bentrok dengan Semen Padang.

Pada laga ini, Semen Padang memiliki peluang yang lebih besar untuk meraih kemenangan setelah tak terkalahkan dalam dua laga beruntun. Irsyad Maulana dan kawan-kawan menang 3-1 atas Madura United dan juga 2-1 atas Bhayangkara Surabaya United.

Tambahan enam poin dari dua laga membuat Semen Padang berada di peringkat keenam klasemen sementara dengan 26 poin. Mereka berpeluang besar masuk ke tiga besar jika sukses meraih poin penuh atas Mitra Kukar.

Sayangnya, pada laga nanti Semen Padang dipastikan akan tampil pincang. Pasalnya, Nil Maizar tak bisa menurunkan striker andalannya yang telah mencetak 11 gol, Marcel Silva Sacramento, karena harus menjalani hukuman akumulasi tiga kartu kuning.

Absennya Marcel membuat Semen Padang akan bertumpu pada Adi Nugroho dan M. Nur Iskandar di lini depan.

Berbeda dengan Semen Padang yang sedang dalam performa terbaik, Mitra Kukar justru berada di kondisi yang memperihatinkan setelah gagal meraih kemenangan dalam sembilan laga beruntun.

Masuknya Jafri Sastra sebagai pelatih kepala menggantikan Subangkit diharapkan bisa memberi angin perbaikan bagi performa Mitra Kukar. Sayangnya pelatih asal Payakumbuh itu belum sekali pun berhasil meraih kemenangan setelah tiga laga yang dipimipinnya menghasilkan dua seri dan satu kalah.

Kendati demikian, Jafri tetap memiliki peluang untuk meraih kemenangan perdananya bersama Mitra Kukar di TSC 2016. Sebab, pelatih yang dikenal santun itu sangat mengenal gaya bermain Semen Padang.

Maklum, Jafri sempat mengasuh Semen Padang pada tahun 2014 dan mantan anak asuhnya seperti Hengky Ardilles, Jandia Eka Putra hingga Novan Setya Sasongko masih memperkuat tim hingga kini. Apalagi pada laga ini, Jafri bisa menurunkan skuat terbaiknya, seperti Marlon Da Silva, Arthur Cunha hingga Bayu Pradana.

Prakiraan Susunan Pemain:

Mitra Kukar (4-2-3-1): Gerri Mandagi; Saepuloh Maulana, Arthur Cunha, Abdul Gamal, Zikri Akbar, Bayu Pradana, Asri Akbar, Rodrigo Dos Santos, Septian David Maulana, Hendra Bayauw, Marlon Da Silva.

Semen Padang (4-4-2): Rivki Mokodompit; Novan Setya , Cassio de Jesus, Handi Ramdhan, Hengki Ardiles; Riko Simanjuntak, Vendry Mofu , Rudi, Irsyad Maulana; Nur Iskandar; Adi Nugroho.

(Penulis: Yosef Deny Pamungkas)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.