Sukses

Lorenzo: Silverstone Salah Satu Sirkuit Favorit Saya

Lorenzo menuai hasil negatif dalam dua balapan terakhir.

Liputan6.com, Silverstone - Jorge Lorenzo tidak sabar turun di Sirkuit Silverstone akhir pekan ini. Pembalap Movistar Yamaha itu yakin bisa memperbaiki performa di salah satu sirkuit favoritnya.

Lorenzo menuai hasil negatif dalam dua balapan terakhir. Ia hanya finis di posisi ketiga pada balapan di Austria, dan finis di posisi ke-17 di Brno.

Posisinya di klasemen pun disalip oleh Valentino Rossi. Lorenzo berada di peringkat ketiga dengan 138 poin, sementara Rossi berada di posisi kedua dengan 144 poin.

"Silverstone merupakan salah satu sirkuit yang saya suka. Namun cuaca di sana sangat sulit diprediksi," ujar Lorenzo seperti dilansir laman resmi MotoGP.

"Kami harus mengerahkan kemampuan maksimal di sana. Semoga saja menjadi balapan yang hebat."

Soal posisi di klasemen, Lorenzo tidak terlalu memikirkannya. Apalagi peluang juara masih terbuka karena balapan masih menyisakan tujuh seri lagi.

"Setelah balapan di Austria dan Brno, kami memperoleh hasil yang kurang baik, tetapi tidak ada yang bisa kita ubah. Sekarang saya hanya memikirkan satu per satu balapan dan mencoba yang terbaik," kata Lorenzo.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini