Sukses

8 Fakta Menarik Jelang Bali United Vs Persipura Jayapura

Bali United dan Persipura sedang dalam performa bagus.

Liputan6.com, Gianyar - Bali United menjamu Persipura Jayapura pada pekan ke-18 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 di Stadion I Wayan Dipta, Sabtu (3/9/2016) sore WIB.

Jelang bentrok kedua tim sama-sama sedang berada dalam performa baik. Persipura baru meraih tiga kemenangan atas Bhayangkara Surabaya United (2-1), Mitra Kukar (1-0) dan Gresik United (3-0). Adapun satu laga lain berakhir imbang tanpa gol kontra PSM.

Tambahan 10 poin hanya dari empat laga terakhir membuat Persipura melesat ke peringkat keempat dengan raihan 29 poin. Mereka tertinggal delapan poin dari Madura United yang kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 37 poin.

Setali tiga uang dengan Persipura, Bali United juga sedang berada dalam performa baik dalam dua laga terakhir. Mereka selalu menang dan hanya kebobolan satu gol.

Skuat asuhan Indra Sjafri itu menang 1-0 atas Sriwijaya FC di Stadion I Wayan Dipta dan juga menang 2-1 atas Persija Jakarta di tempat yang sama. Tambahan enam poin ini membuat Bali United  berada di peringkat kedelapan dengan koleksi 24 poin.

Berikut delapan fakta menarik Bali United Vs Persipura yang telah dirangkum oleh Liputan6.com:

1. Sejak ditangani pelatih Alfredo Vera, Persipura belum sekali pun menderita kekalahan. Rinciannya, tiga kemenangan dan satu kali imbang berhasil diraih Vera dalam empat laga bersama Mutiara Hitam.

2. Pertemuan Bali United dengan Persipura banyak berakhir dengan hasil imbang. Tercatat dari delapan pertemuan, empat laga berakhir dengan imbang. Sedangkan Persipura meraih tiga kemenangan dan satu kekalahan dari Serdadu Tridatu.

3. Bali United tak pernah kalah saat menggelar pertandingan kandang di Stadion I Wayan Dipta.

4. Serdadu Tridatu menjadi klub dengan akurasi operan tertinggi di TSC 2016 yakni mencapai angka 82 persen.

5. Bali United menjadi klub yang paling sering kebobolan lewat tembakan dari luar kotak penalti. Total 11 gol telah bersarang di gawang Bali United.

6. Bali United dan Persipura merupakan dua tim dengan jumlah operan terbanyak. Bali United memimpin daftar dengan total 6121 operan, sementara Persipura berada di peringkat ketiga dengan total 5726 operan.

7. Fadil Sausu menajadi pemain terbanyak di yang melepaskan operan dengan total 988 kali umpan di TSC 2016.

8. Bali United menjadi klub terbanyak yang melepaskan tekel sukses sebanyak 376 kali. Sedangkan Ricky Fajrin memimpin daftar pemain yang melakukan sukses tekel terbanyak yang menyentuh angka 74 tekel. (Yosef Deny Pamungkas)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini