Sukses

Klasemen Medali PON Jabar: Tuan Rumah Makin Dominan

Kontingen tuan rumah masih mendominasi perolehan medali PON Jabar mengungguli provinsi lain.

Liputan6.com, Jakarta Pekan Olahraga Nasional (PON) Jawa Barat 2016 telah berlangsung empat hari sejak pembukaan pada 17 September lalu. Kontingen tuan rumah, Jabar masih mendominasi perolehan medali mengungguli provinsi lain.

Hingga Selasa (20/9/2016) pukul 22.00 WIB, Jabar mengoleksi 169 medali, dengan rincian 78 medali emas, 40 perak, dan 51 perunggu. Termasuk 14 medali emas yang mereka raup pada hari ini.

Di sisi lain, Jawa Timur menguntit di posisi kedua lewat 113 medali. 11 medali emas diklaim tim ini hanya satu hari, termasuk sumbangan emas dari Eko Yuli Irawan, atlet angkat besi Olimpiade 2016 yang menang di nomor 62 kg perorangan putra.

PON edisi ke-19 ini sempat diwarnai insiden tawuran kala semifinal polo air putra dipertandingkan, pada Senin (19/9) kemarin. Atlet DKI Jakarta yang tengah menonton perebutan tiket final, antara Jawa Barat versus Sumatra Selatan berselisih dengan suporter tuan rumah di tribun penonton kolam renang Komplek Olahraga Si Jalak Harupat.

Pada hari ini, DKI Jakarta sukses mempertahankan medali emas usai membungkam tuan rumah Jabar dengan skor 14-9. Kericuhan kemari menyulut motivasi para pemain polo air DKI selama pertandingan.

"Wajar teman-teman sangat ekspresif hari ini. Walaupun kami mencoba tenang, tapi mungkin mereka perlu meluapkan emosi ketika mencetak gol," kata salah satu pemain polo air putra DKI, Reza Auditya Putra kepada wartawan seusai pertandingan, Selasa (20/9/2016).

Sayang, tim DKI saat ini berada di peringkat tiga. Kontingen Ibukota mengoleksi 125 medali, dengan rincian 37 emas, 42 perak dan 46 perunggu.

Berikut klasemen 10 besar perolehan medali PON Jabar 2016:

1. Jawa Barat: 169medali (78 emas, 40 perak, 51 perunggu)

2. Jawa Timur : 113 medali (37 emas, 43 perak, 33 perunggu)

3. DKI Jakarta: 125 medali (37 emas, 42 perak, 46 perunggu)

4. Jawa Tengah: 43 medali (7 emas, 11 perak, 25 perunggu)

5. Sulawesi Selatan: 23 medali (7 emas, 9 perak, 7 perunggu)

6. Papua: 23 medali (7 emas, 5 perak, 11 perunggu)

7. Riau: 22 medali (6 emas, 10 perak, 6 perunggu)

8. Sumatra Utara: 23 medali (5 emas, 7 perak, 11 perunggu)

9. Kalimantan Timur: 28 medali (3 emas, 8 perak, 17 perunggu)

10. Bali: 18 medali (3 emas, 5 perak, 10 perunggu)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.