Sukses

Final Sepak Bola PON Jabar: Duel Penyerang Heri Vs Amru

Jawa Barat akan menghadapi Sulawesi Selatan di partai puncak.

Liputan6.com, Bandung - Jawa Barat akan menghadapi Sulawesi Selatan dalam babak final PON XIX 2016, cabang olahraga sepak bola, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Rabu (28/9/2016). Pertandingan ini juga akan menjadi panggung duel dua penyerang Heri Susanto melawan Andri Faisal Amru.

Heri merupakan penyerang PON Jabar yang juga memperkuat klub Persiba Balikpapan. Heri sempat mengalami hambatan bergabung dengan tim Jabar lantaran tidak dilepas oleh pelatih Persiba, Jaino Matos yang masih membutuhkan jasanya di gelaran Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo.

Namun setelah urusan di klub selesai, Heri langsung bergabung dengan tim Jabar. Hasilnya memuaskan, Heri mampu dengan cepat beradaptasi dengan tim dibuktikan dari gol-gol yang dia cetak.

Sejauh ini, pemain berusia 22 tahun tersebut telah menyumbangkan tiga gol bagi Jabar. Gol-gol tersebut diciptakan Heri ketika melawan Jawa Tengah, DKI Jakarta, dan Sulawesi Selatan.

Keahlian Heri sebagai penggedor jala gawang lawan memang sudah tidak usah diragukan lagi. Pasalnya di ajang TSC 2016, Heri juga mampu tampil bersinar dengan koleksi empat gol dari 16 pertandingan untuk Beruang Madu.

Heri sendiri merupakan tipikal penyerang yang memiliki daya juang tinggi. Dia akan selalu berlari untuk merebut bola. Selain itu kecepatan dan naluri mencetak gol Heri juga sangat baik.

Tipikal permainannya ini yang membuat lini pertahanan lawan selalu kerepotan. Hasilnya pemain bertahan lawan biasanya akan sedikit hilang konsentrasi lantaran stamina yang sudah terkuras karena menjaga Heri.

Beralih ke sisi lain, Sulawesi Selatan juga memiliki penyerang haus gol di PON Jabar 2016. Ya, dia adalah Andri Faisal Amru.

Sama seperti Heri, Amru juga bermain di gelaran TSC 2016 dengan memperkuat PSM Makassar. Sayangnya, ketika Heri sukses menembus tempat utama di klub, Amru justru kesulitan bersaing dengan Ferdinand Sinaga atau Luis Ricardo. Amru sendiri baru bermain dalam satu pertandingan bersama Juku Eja.

Menariknya, Amru justru mampu menunjukkan kemampuan terbaik di gelaran PON Jabar 2016. Sejauh ini, Amru telah berhasil mencetak lima gol dan berpeluang besar menjadi top skorer.

Torehan yang dimiliki Amru di PON tentu bisa membuat pelatih PSM, Robert Rene Albert seharusnya mulai mempertimbangkan untuk memberikan banyak kesempatan di PSM. Pasalnya,selain masih muda, kualitas Amru sebagai pencetak gol juga sangat baik.

(Yosef Deny Pamungkas)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.