Sukses

Gubernur Jateng Keteteran Ikut Lomba Sepeda: Kaki Saya Merengkel

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama istri ikut race 80 km.

Liputan6.com, Jakarta Event balap sepeda internasional, Gran Fondo New York (GFNY) Indonesia, sudah digelar Minggu 2 Oktober 2016 di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Hingga siang ini peserta yang sudah menyelesaikan lomba adalah mereka yang mengikuti race sejauh 80 km.

Salah satu peserta yang mengikuti balapan ini, adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Dia terdaftar sebagai peserta bersama istri dan anaknya.

Peristiwa menarik terjadi saat balapan memasuki tanjakan Malimbu, kawasan Senggigi. Gubernur Jateng tiba-tiba menepi, kemudian terduduk di pinggir jalan.

Rupanya, Ganjar Pranowo mengalami keram kaki. "Bukan keram, tapi kaki saya merengkel," kata Ganjar sambil berseloroh.

Istri gubernur langsung menghampiri Ganjar sambil memberikan obat. Sementara ajudan gubernur sibuk memijat kakinya.

Tak lama berselang Ganjar sudah kelihatan bugar. Entah bercanda atau tidak, Ganjar menjelaskan penyebab ganguan di kakinya karena tak sempat sarapan. "Tadi sih buru-buru mau ikutan lomba," katanya.

Ganjar mengakui rute yang disediakan panitia GFNY Indonesia sangat menantang. "Namun jalur yang sangat saya sukai adalah pit stop. Tadi saya sempat makan 11 pisang," candanya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.