Sukses

Paul Ince: Mourinho Masih Bingung di MU

Ince menilai Liverpool memiliki modal lebih besar ketimbang MU.

Liputan6.com, Liverpool - Sudah melewati tujuh pekan Liga Inggris 2016/2017, Jose Mourinho dinilai masih bingung menentukan starting XI terbaik Manchester United. Perubahan terus dilakukan Mourinho hampir di setiap laga, khususnya di lini tengah dan depan.

Di awal musim, Mourinho lebih senang menempatkan Marouane Fellaini dan Paul Pogba sebagai gelandang bertahan, serta Juan Mata, Wayne Rooney, dan Anthony Martial sebagai gelandang serang. Kini, sudah banyak perubahan yang dilakukan.

Dalam beberapa laga terakhir, Mourinho lebih senang menduetkan Pogba dengan Ander Herrera. Di sektor gelandang serang, kini Mourinho lebih sering memainkan Marcus Rashford, Mata, dan Jesse Lingard. Hal itu yang dinilai Ince sebagai keuntungan Liverpool saat menjamu MU pada pekan kedelapan Liga Inggris di Anfield, Selasa (18/10/2016) dinihari WIB.

"Tampilan Liverpool nanti lebih hebat dari MU. Mourinho masih tidak tahu starting XI terbaiknya. Ia banyak melakukan perubahan. Hal itu membawa inkonsistensi seperti yang Anda lihat dari beberapa hasil terakhir di kompetisi domestik dan Eropa," tandas Ince, mantan pemain MU yang juga sempat bermain untuk Liverpool.

Saat ini, rapor MU memang sedikit lebih buruk dari The Reds. Inkonsistensi sejak awal musim membuat mereka tertahan di urutan keenam klasemen Liga Inggris. Itu karena mereka baru meraih 13 poin dari tujuh pertandingan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Adaptasi Klopp

Begitu pula dengan rapor mereka di Grup A Liga Europa. Meraih satu kemenangan dan satu hasil imbang, MU tertahan di posisi ketiga di bawah Feneerbahce dan Feyenoord.

Hal itu bisa dimaklumi mengingat Mourinho baru saja tiba di Old Trafford. Berbeda dengan Jurgen Klopp yang sudah mendapatkan pakem jelas mengenai gaya bermain timnya. Itu karena Klopp sudah tiba di Liverpool sejak Oktober 2015.

"MU memiliki lebih banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk mendekati level Liverpool saat ini.  Klopp memiliki waktu lebih dari setahun di sana. Ia memiliki waktu untuk mengatur timnya dan bermain dengan gaya yang diinginkan," kata Ince.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • Jurgen Klopp