Sukses

Hadapi Jadwal Padat, Mata Kirim Surat Terbuka pada Fans MU

Liverpool akan menjamu MU di Anfield dinihari WIB nanti.

Liputan6.com, Liverpool - Juan Mata melakukan hal spesial jelang jadwal pada yang akan dijalani Manchester United (MU) sepekan ke depan. Ia berharap surat terbukanya pada fans bisa membantu Setan Merah meraih kesuksesan.

Biasanya, Mata menulis surat terbuka di blog pribadinya, sehari setelah pertandingan. Ia kerap menganalisa permainannya maupun tim saat menang atau kalah.

"Seperti yang kalian tahu, laga lawan Liverpool bukan laga biasa. Kami sekarang sedang beristirahat di hotel Liverpool dan berharap bisa memberikan hari yang hebat," tulis Mata di blog pribadinya seperti dilansir Daily Star.

"Laga lawan Liverpool selalu intens, mendebarkan dan memacu adrenalin. Semoga saja kita bisa menyaksikan sepak bola yang indah dan kemenangan untuk MU," ujarnya menambahkan.

Setelah lawan Liverpool, MU akan menjalani dua laga yang tak kalah berat. Yakni melawan Fenerbahce di Liga Europa, dan Chelsea di Stamford Bridge.

"Untuk sekarang di pikiran kami hanya laga lawan Liverpool. Kami berharap bisa memberikan fans perayaan di akhir pertandingan dalam pekan yang sulit ini," ujar Mata.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Juan Mata adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Manchester United
    Juan Mata adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Manchester United

    Juan Mata

  • Liverpool vs MU

Video Terkini