Sukses

Babak I: Gol Messi Kontroversial, Barcelona Ungguli Valencia

Gol Messi terjadi pada menit ke-22 berkat umpan Rakitic.

Liputan6.com, Valencia - Barcelona memimpin 1-0 atas tuan rumah Valencia di babak pertama laga lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Mestalla, Sabtu (22/10/2016). Gol Barcelona di babak pertama disarangkan Lionel Messi pada menit ke-22.

Sejak awal pertandingan, Barcelona mengontrol penguasaan bola dan banyak melakukan tekanan terhadap tuan rumah. Namun,  belum ada peluang berbahaya sampai menit ke-15.

Barcelona malah harus kehilangan Andres Iniesta yang mengalami cedera, dan harus digantikan Ivan Rakitic pada menit ke-14. Klub berjulukan El Che bermain baik dalam meredam permainan Barcelona, yang sulit masuk ke wi

Gawang Valencia akhirnya bobol pada menit ke-22 oleh Lionel Messi, yang menerima umpan Rakitic. Gol tersebut memunculkan kontroversi, kiper Valencia, Diego Alves, merasa Luis Suarez offside dan gerakannya menghalanginya padangan kiper. Namun, wasit tetap memutuskan itu gol.

Tertinggal 0-1 dari Blaugrana, Valencia mencoba keluar menyerang. Pertandingan berjalan sengit, karena kedua tim memainkan sepakbola yang atraktif.

Trio MSN (Messi, Suarez, Neymar) mengancam gawang Valencia pada menit ke-31, saat kerjasama ketiga membuat penyerang internasional Argentina itu mendapat ruang menembak, Sayang, Alves menggagalkan peluang Messi dan skor belum berubah.

Pada menit ke-37, Alves kembali melakukan penyelamatan gemilang dengan membendung tembakan Messi. Hingga babak pertama berakhir, Barcelona masih memimpin 1-0 atas tuan rumah Valencia.

Susunan pemain Valencia vs Barcelona:

Valencia: Alves; Gaya, Mangala, Garay, Montoya; M. Suarez, Perez, Parejo, Nani, Cancelo; Rodrigo

Barcelona: Ter Stegen; Mascherano, Umtiti, Roberto, Gomes; Sergi Roberto, Digne, Iniesta; Messi, Neymar, Suarez.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini