Sukses

Chamberlain Gemilang, Arsenal Bungkam Reading

Secara keseluruhan, Chamberlain sudah menyumbang empat gol di musim ini.

Liputan6.com, London - Arsenal sukses mengamankan tiket perempat final Piala Liga 2016/2017. Itu berkat kemenangan 2-0 atas Reading pada perdelapan final di Emirates Stadium, Rabu (26/10/2016) dinihari WIB.

Melawan tim seperti Reading, Arsene Wenger pun memanfaatkan momen tersebut untuk merotasi hampir seluruh pemainnya. Dalam daftar starting XI, hanya Alex Oxlade-Chamberlain yang bisa disebut sebagai pemain inti Arsenal.

Sisanya, Wenger memberikan kepercayaan kepada para pemain lapis kedua. Meski terkesan tak serius, bukan berarti The Gunners kehilangan keperkasaannya. Sejak menit awal, mereka sudah mengancam gawang Reading kawalan Ali Al Habsi.

Peluang emas pun langsung didapat The Gunners di menit keenam. Sayang, Carl Jenkinson yang sudah berhadapan langsung dengan Al Habsi gagal membuat namanya terpampang di papan skor.

Penampilan impresif Al Habsi kembali terlihat di menit kedelapan. Ia dua kali menggagalkan percobaan Arsenal yang dilakukan Oxlade-Chamberlain. Pemandangan itu mempertegas bahwa pertahanan Reading begitu mudah diserang Arsenal.

Percobaan Arsenal akhirnya menuai hasil di menit ke-33. Oxlade-Chamberlain yang lolos dari kawalan pemain Reading melakuukan manuver ke kotak penalti lawan yang diakhiri tendangan mendatar. Kali ini, Al Habsi tak bisa menggagalkan upaya The Gunners.

Gol itu membuat Arsenal bisa mengakhiri babak pertama dengan kepercayaan diri tinggi. Meski masih mendominasi, Wenger mencoba untuk melakukan pergantian dengan memainkan Olivier Giroud di menit ke-66.

Keputusan Wenger terbukti jitu. Pasalnya, Giroud sukses menciptakan assist yang dikonversi Oxlade-Chamberlain menjadi gol kedua di menit ke-78. Unggul 2-0, Arsenal pun semakin bermain tanpa beban.

Para pemain Arsenal saat tengah merayakan gol kedua Alex Oxlade-Chamberlain ke gawang Reading. (AP/Kirsty Wigglesworth)

Wenger pun akhirnya memutuskan untuk menarik Oxlade-Chamberlain di menit ke-80. Ditariknya pemain berusia 23 tahun itu menjadi pertanda bahwa Wenger ingin timnya fokus mempertahankan keunggulan 2-0 hingga pertandingan berakhir.

Kemenangan itu pun mempertegas dominasi Arsenal atas Reading. Pasalnya, Arsenal mampu memenangkan 14 pertemuan terakhir melawan Reading di semua kompetisi.

Susunan Pemain:

Arsenal (4-2-3-1): Martinez; Gibbs, Paulista, Jenkinson, Holding, Oxlade-Chamberlain (Zelalem 80), Elneny, Maitland-Niles, Reine-Adelaide (Giroud 66), Perez (Willock 72), Iwobi

Reading (4-3-3): Al Habsi; Moore, Blackett, Watson (Gravenberch 68), Van den Berg (Quinn 80), Obita, Harriott (Kermorgant 56), Evans, Kelly, McCleary, Samuel

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Alex Oxlade Chamberlain adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang sekarang membela Arsenal
    Alex Oxlade Chamberlain adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang sekarang membela Arsenal

    Alex Oxlade-Chamberlain

  • Reading