Sukses

Rawan Kericuhan, Pengamanan Laga Persija-Persib Libatkan Kopassus

Pengamanan laga Persib-Persija juga melibatkan Kopassus Grup 2 Kandang Menjanangan.

Liputan6.com, Solo - Komando Pasukan Khusus (Kopassus) ikut dilibatkan dalam pengamanan pertandingan Persija melawan Persib dalam laga Torabika Soccer Championship Presented By IM3 Ooredoo di Stadion Manahan Solo, Sabtu (5/11/2016). Ekstra pengamanan dilakukan untuk menjaga laga El Classico tersebut, karena dinilai rawan kericuhan.

Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Condro Kirono, mengatakan jumlah pasukan gabungan TNI dan Polri yang dikerahkan untuk mengamankan jalannya pertandingan Persija melawan Persib sebanyak ‎2.000 personel.

"Jumlah kekuatan tersebut masih bisa ditambah sewaktu-waktu‎ karena ini siaga satu sejak demo kemarin hingga hari ini saat pengamanan pertandingan," kata Kapolda.

Lebih lanjut dia menyebutkan jumlah personel berasal dari dari Polresta Solo dan Polres lainnya. Sedangkan untuk pasukan TNI berasal dari Korem 074/Warastratama, Kodim Surakarta serta Kodim lainnya.

"Kita memang dibantu oleh Polres dan Kodim lainnya," tuturnya.

Selain itu, pengamanan ini juga melibatkan Kopassus. Hal tersebut terlihat saat apel pengamanan di halaman Stadion Manahan Solo. Kapolda pun membenarkan jika pengamanan laga ini juga mengajak personil dari Kopassus Grup 2 Kandang Menjanangan.

"Iya, Kopassus juga dilibatkan. Kita sudah sepakat bahwa masalah keamanan ini mengajak bersama-sama untuk menjaganya. Karena kebersamaan ini indah untuk menjaga kondusifitas," tegasnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Diangkut Rantis

Sementara itu, pengamanan ekstra oleh pihak kepolisian dilakukan saat para pemain Persib menuju Stadion Manahan Solo. Mereka diangkut menggunakan kendaraan rantis Baracuda menuju stadion.

Para pemain Persib diangkut dengan menggunakan 4 unit baracuda sejak dari tempat penginapan di Hotel Megaland di Slamet Riyadi Solo hingga menuju lokasi pertandingan di Stadion Manahan Solo yang berjarak sekitar 1,5 kilometer.‎ 

Iring-iringan rombongan pemain Persib juga tampak dijaga ketat, selain mobil pengawalan juga terdapat sejumlah personil Brimob serta Dalmas. 

Setibanya di komplek Stadion Manahan Solo, para pemain Persib langsung turun dari Baracuda.

Selanjutnya, mereka masuk melalui pintu utama Stadion Manahan Solo. Sedangkan 4 unit baracuda yang dinaiki pemain Persib diparkir di sekitar depan pintu masuk.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.