Sukses

Masuk Akademi MU, Putra Rooney Pakai Kostum Tottenham

Kai Rooney saat ini fokus berlatih untuk menjadi seorang pesepak bola.

Liputan6.com, Manchester - Kai, putra pertama Wayne Rooney, tengah merintis karier untuk menjadi seorang pesepak bola seperti ayahnya. Buktinya, ia terdaftar sebagai peserta sebuah program pelatihan bersama akademi Manchester United.

Seperti dikutip Metro, Kai sempat terlihat berlatih dengan serius di lapangan latihan Cliff, Salford, Greater Manchester. Hanya 25 anak yang mendapat kesempatan untuk mengikuti program tersebut. Selain Kai, putra Michael Carrick, Jacey, juga menjadi peserta.

Program pembinaan itu dikhususkan untuk talenta-talenta berbakat. Nantinya, semua peserta akan diasah untuk mengikuti program seleksi sebelum masuk ke level yang usianya lebih tua. Jika tampil memukau, kontrak profesional akan diberikan di usia 16 tahun.

Lucunya, Kai seperti tak memiliki rasa cinta dengan MU. Dalam sebuah foto yang beredar, Kai terlihat mengenakan kostum kiper Tottenham Hotspur seharga 50 pounds. Sementara itu, Coleen Rooney terlihat menemani Kai di sebelahnya.

Kai Rooney saat mengenakan jersey Tottenham Hotspur sambil ditemani ibunya, Coleen Rooney. (The Sun)

Ini bukan kali pertama Kai mengenakan kostum selain MU. Saat Piala Eropa 2016, Kai terlihat sedang bermain pada sebuah pantai di Nice, Prancis, dengan mengenakan kostum Timnas Inggris dengan nama Jamie Vardy. Sebelumnya, ia juga sempat menerima pemberian kostum dari penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane.

Pada awal tahun lalu, Rooney juga sempat mengunggah foto Kai saat mengenakan topi koki dan jersey Aston Villa. Hal itu menjadi bukti bahwa Rooney tak memaksakan kehendak agar anaknya menjadi pendukung Setan Merah seperti dirinya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini