Sukses

Guardiola Bantu Perkuat Lini Belakang Timnas Inggris

Stones tampil heroik saat Timnas Inggris menang 3-0 atas Skotlandia di Wembley Stadium.

Liputan6.com, London - Hadirnya Pep Guardiola sebagai manajer Manchester City membawa berkah tersendiri untuk Timnas Inggris. Pelatih The Three Lions (sebutan Inggris), Gareth Southgate menyebut Guardiola telah membantu John Stones menjadi bek tangguh dalam tim nasional.

Stones tampil heroik saat Timnas Inggris menang 3-0 atas Skotlandia di Wembley Stadium, tengah pekan ini dalam lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa. Stones juga membantu Inggris mencetak clean sheets dalam empat pertandingan terakhir.

"Saya pikir, Stones cukup beruntung bisa bekerja sama dengan Guardiola. Dia sempurna membentuk karakter Stones di lini pertahanan," kata Southgate, dikutip dari ESPN.

"Ketika pertandingan melawan Skotlandia, dia pernuh percaya diri dan berani bermain dengan bola. Itu situasi yang sangat intens dan sulit bagi seorang bek," ujarnya menambahkan.

Pelatih berusia 46 tahun tersebut mengatakan bahwa Stones masih bisa meningkatkan kemampuannya. Southgate optimistis bek Manchester City itu bisa menjadi pemain bertahan terbaik di dunia.

"Dia masih berusia 22 tahun. Yang harus kita lakukan adalah membantunya berkembang. Dia juga sudah tahu hal yang harus dilakukannya untuk menjadi pemain besar," ucapnya.

John Stones (AFP/Paul Ellis)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini