Sukses

Lupakan Persipura, Persib Fokus ke Semen Padang

Persib Bandung akan menjamu Semen Padang di Stadion Si Jalak Harupat, 19 November 2016.

Liputan6.com, Jakarta Persib Bandung sukses menekuk tamunya Persipura Jayapura dengan skor 2-0 pada Sabtu (12/11/2016) lalu. Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman menilai Atep dan kawan-kawan memainkan permainan yang menawan di laga itu. Bahkan, salah satu yang terbaik selama kompetisi Torabika Soccer Championship 2016 Presented by IM3 Ooredoo.

Namun, pelatih yang akrab disapa Djanur itu tidak ingin anak asuhnya terlena. Ia meminta pemainnya untuk segera melupakan kemenangan dari tim Mutiara Hitam dan fokus kepada persiapan melawan Semen Padang. Persib akan menjamu tim berjuluk Kabau Sirah itu di Stadion Si Jalak Harupat, 19 November mendatang.

Menurutnya, Semen Padang merupakan salah satu tim yang selalu menyulitkan Persib walau bermain tandang. Bahkan, tak jarang tim asuhan Nil Maizar tersebut memperoleh poin sempurna.

"Begitu masuk kamar ganti, kita sudah lupakan kemenangan dan fokus memikirkan lawan yang akan dihadapi, yaitu Semen Padang. Salah satu tim yang selalu menyulitkan main di sini, jujur kita sudah beberapa kali kalah saat mereka main di sini (Bandung)," ucap Djanur di Bandung kepada Liputan6.com, Senin (14/11/2016).

Strategi Khusus

Dia mengaku telah menyiapkan strategi untuk meredam serangan Vendry Mofu cs. Secara kekuatan dan rekor tandang musim ini, Semen Padang tidak jauh berbeda dengan Persib sehingga peluang meraih kemenangan cukup terbuka lebar.

"Ya sampai saat ini hasil tandang mereka bisa dikatakan buruk, hampir sama dengan kita. Tapi, kita kembali kesampingkan itu, malah ingat-ingat dia menang di Jalak. Pada saat itu membuat kita repot. Tapi, kita sudah persiapkan agar bisa mengatasinya. Peluang cukup terbuka," ucap Djanur. (Kukuh Saokani / Bandung)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini