Sukses

Demi Juara Grup, Arsenal Ingin Kalahkan PSG

Arsenal akan bertemu PSG di Emirates Stadium, Kamis (24/11/2016) dinihari nanti.

Liputan6.com, London - Manajer Arsenal Arsene Wenger ingin timnya memastikan posisi puncak Grup A Liga Champions dengan segera. Caranya, Arsenal harus menang lawan Paris Saint Germain (PSG) di Emirates Stadium, Kamis (24/11/2016) dinihari WIB.

"Kami telah melakukan apa yang diharapkan dan kami melakukannya di partai tandang. Sekarang, kami bisa menyelesaikannya di kandang kami sendiri," ujar Wenger seperti dilansir situs resmi klub, Rabu (23/11/2016).

Arsenal sebetulnya sudah dipastikan lolos ke fase 16 besar. Itu setelah mereka menang 3-2 atas Ludogorets di laga keempat dua pekan lalu.

Berkat kemenangan itu, Meriam London mengemas 10 poin, sama dengan PSG. Alhasil, Arsenal dan PSG pun harus saling mengalahkan di pertandingan dinihari nanti untuk menentukan siapa juara Grup A.

Pada pertemuan pertama di markas PSG, Arsenal bermain imbang 1-1. PSG unggul lebih dulu berkat gol Edinson Cavani sebelum Alexis Sanchez menyamakan kedudukan.

Usai laga dinihari nanti, kedua tim masih menyisakan satu pertandingan lagi. Arsenal akan menghadapi FC Basel sementara PSG melawan Ludogorets. Namun, laga itu tidak lagi menentukan untuk Arsenal maupun PSG.

"Memuncaki grup berarti kami telah menyelesaikan misi ini dengan meyakinkan. Ketika Anda bermain imbang 1-1 di partai kandang, lalu Anda bermain di kandang sendiri, sebuah kemewahan bisa lolos setelah empat pertandingan," ujar Wenger mengakhiri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Klub sepak bola asal Perancis yang dibuat pada tahun 1970 dan berbasis di Paris.
    Paris Saint-Germain (PSG) merupakan klub sepak bola asal Perancis yang dibuat pada tahun 1970 dan berbasis di Paris.

    PSG

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions

Video Terkini