Sukses

Juventus Tersungkur di Kandang Genoa

Juventus hanya mampu membalas satu gol lewat tendangan Pjanic

Liputan6.com, Genoa - Genoa meraih sukses setelah berhasil menaklukkan pemimpin klasemen sementara Juventus 3-1 dalam laga lanjutan Serie A di Luigi Ferraris, Minggu (27/11/2016).

Tiga gol kemenangan Genoa dibuat Simeone, dan satu lainnya dicetak Rigoni. Sedangkan, gol balasan Juventus dilesakkan Pjanic.

Penampilan Genoa pada laga ini cukup baik. Pertandingan baru berjalan 3 menit, tuan rumah sudah unggul. Kemelut di depan gawang Juventus berhasil diselesaikan Simeone. Bola sontekannya gagal diselamatkan Buffon.

Gol cepat ini membuat pemain Juventus tersentak, dan lebih gencar lagi melakukan tekanan. Namun, upaya Mandzukic maupun Cuadrado selalu berhasil digagalkan bek Genoa.

Lewat serangan balik, menit 12 Genoa memperbesar kemenangan menjadi 2-0. Gol berawal dari umpan Lazovic,  dan diselesaikan dengan sempurna oleh Simeone.

Pemain Genoa makin semangat untuk menambah kemenangan. Gawang Juventus akhirnya kembali kebobolan pada menit 29. Rigoni dengan cermat memanfaatkan umpan Burdisso.

Juventus mencoba terus mengurung pertahanan Genoa. Tapi, penyelesaian akhir yang kurang akurat menyebabkan serangan mereka selalu menemui kegagalan.

Babak Kedua

Juventus yang tak dipermalukan Genoa, tak memberi kesempatan kepada lawannya untuk mengembangkan permainan. Namun, rapatnya barisan belakang Genoa membuat serangan mereka selalu gagal.

Genoa justru nyaris menambah keunggulan menit 56. Simeone yang tinggal berhadapan dengan Buffon gagal melewatinya.

Meski terus mendapat tekanan, Genoa masih mampu memberikan perlawanan. Serangan balik yang cepat selalu membahayakan gawang Buffon.  

Memasuki pertengahan babak kedua, Genoa mulai menguasai permaianan lagi. Juventus yang mulai kewalahan sempat memperagakan permainan keras.

Juventus akhirnya mampu memperkecil ketinggalan menit 81. Pjanic yang menjadi eksekutor tendangan bebas menempatkan bola ke sudut gawang Perin.

Dua menit kemudian Mandzukic membuang peluang emas. Tendangannya masih melambung di atas mistar gawang Perin.

Susunan pemain:

Genoa: M. Perin, N. Burdisso, E. Muñoz, A. Izzo, L. Rigoni, D. Lazović, T. Rincón, I. Cofie, D. Laxalt, L. Ocampos, G. Simeone

Juventus: G. Buffon, S. Lichtsteiner, Dani Alves, L. Bonucci, M. Benatia, Alex Sandro, S. Khedira, Hernanes, M. Pjanić, M. Mandžukić, J. Cuadrado


***********

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.