Sukses

Statistik Lengkap Usai Timnas Indonesia Taklukkan Vietnam

Berdasarkan catatan, Indonesia melakukan 12 kali, enam di antaranya mengarah ke gawang.

Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia menang 2-1 atas Vietnam di semifinal leg pertama Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (3/12/2016). Dua gol Indonesia dicetak Hansamu Yama Pranata dan Boaz Solossa, sedangkan Vietnam mencatatkan skor melalui Nguyen Van Quyet.

Gol Hansamu lahir pada menit ketujuh, lalu Nguyen Van Quyet menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-17 lewat titik penalti. Beruntung Boaz Solossa membawa Indonesia menang melalui sepakan penalti pada menit ke-50, usai Stefano Lilipaly dilanggar di kotak terlarang.

Meski kalah, sepanjang laga, tim berjulukan The Golden Stars ternyata mendominasi penguasaan bola. Seperti dilansir LabBola, ball possesion Tim Garuda hanya 38 persen, sedangkan pasukan Nguyen Huu Thang mencapai 62 persen.

Mengenai tembakan percobaan, menurut LabBola, Indonesia melakukan 12 kali, enam di antaranya mengarah ke gawang. Sementara Vietnam melancarkan 12 kali percobaan tendangan, lima di antaranya mengarah ke gawang.

10 kali pelanggaran dibuat oleh pasukan Alfred Riedl. Vietnam sendiri 13 kali melakukan pelanggaran. Kedua tim sama-sama menerima dua kartu kuning.

Berikut statisik pertandingan semifinal leg pertama Piala AFF 2016 antara Indonesia vs Vietnam versi LabBola:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Piala AFF 2016 adalah ajang olahraga sepakbola yang digelar di Filipina dan Myanmar
    Piala AFF 2016 adalah ajang olahraga sepakbola yang digelar di Filipina dan Myanmar

    Piala AFF 2016

  • Tim Nasional Indonesia merupakan hasil seleksi pemain-pemain sepakbola terbaik berkebangsaan Indonesia
    Tim Nasional Indonesia merupakan hasil seleksi pemain-pemain sepakbola terbaik berkebangsaan Indonesia

    Timnas Indonesia

  • Tim Nasional Vietnam selalu diisi oleh sederet talenta hebat. Hal ini dibuktikan dengan dua gelar juara Piala AFF yang pernah diraih
    Tim Nasional Vietnam selalu diisi oleh sederet talenta hebat. Hal ini dibuktikan dengan dua gelar juara Piala AFF yang pernah diraih

    Timnas Vietnam