Sukses

Wonderkid MU Nyaman Main sebagai Winger

Liputan6.com, Manchester - Posisi pemain muda Manchester United, Marcus Rashford mengalami perubahan sejak dilatih Jose Mourinho. Kini, Rashford bermain sebagai seorang winger.

Sejak kedatangan Zlatan Ibrahimovic, posisi Rashford yang awalnya seorang striker murni digeser ke posisi sayap. Meski demikian, Rashford menilai bahwa perubahan posisi itu membuatnya bisa menyerap banyak ilmu dalam pertandingan.

Pemain berusia 19 tahun itu mengatakan bahwa dirinya bisa melakukan banyak hal di posisi sayap. Rashford tidak hanya memikirkan cara untuk menjebol gawang lawan.

"Bermain sedikit melebar membantu saya mengembangkan bakat, terutama dalam jangka panjang. Saya bisa melihat permainan dari persepektif yang berbeda dan itu sangat membantu," katanya, dikutip dari Manchester Evening News.

"Ketika saya mendapatkan kesempatan untuk pergi ke pertahanan lawan, saya menemukan hal-hal yang alami bagi seorang pemain," ucap Rashford.

Dari 11 pertandingan di Liga Premier Inggris, Rashford menciptakan enam peluang saat bermain sebagai winger. Dia juga tercatat sudah mencetak tiga gol.

"Ketika saya bermai sebagai pemain sayap, Anda harus memberikan peluang kepada striker. Ini bukan tentang perubahan posisi semata, tapi memahami secara penuh situasi dari setiap posisi," ujar pemain kelahiran Manchester tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini