Sukses

Rahmad Darmawan: Wajar Bobotoh Cinta Konate

Gelandang asal Mali itu merupakan salah satu pemain yang berhasil membawa Persib meraih juara ISL 2014 dan Piala Presiden 2015.

Liputan6.com, Bandung - Gelandang T-Team, Makan Konate menjadi salah satu pemain yang paling diburu oleh manajemen Persib Bandung untuk berseragam biru pada ajang ISL tahun mendatang.

Konate bukan nama asing bagi skuat Maung Bandung. Gelandang asal Mali itu merupakan salah satu pemain yang berhasil membawa Persib meraih juara ISL 2014 dan Piala Presiden 2015.

Kedatangan T-Team ke Jawa Barat dalam rangka pramusim menjadi magnet bagi bobotoh, sebutan bagi pendukung Maung Bandung untuk melihat langsung permainan sang idola, Konate.

Pelatih T-Team, Rahmad Darmawan menilai kecintaan bobotoh kepada Konate merupakan hal yang wajar. Sebab, Konate juga mendapat perlakuan yang sama di Malaysia bahkan pendukung Terengganu menginginkan Konate untuk tetap tinggal di tim berjuluk The Titans itu.

"Dia (Konate) disayang di sana, artinya penonton menginginkan dia sebetulnya untuk tidak pergi, sama dengan Bandung. (Kondisinya) sama, karena memang Konate membantu sekali tim. Jadi wajar (bobotoh minta Konate kembali) karena bobotohnya Terengganu juga sama menginginkan dia," kata pelatih yang akrab disapa RD.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Keputusan di Tangan Konate

Namun, RD belum bisa memastikan tim yang akan dibela Konate pada musim depan, lantaran hingga saat ini sang pemain belum memberikan jawaban terkait proposal perpanjangan kontrak yang diinginkan Terengganu.

"Tinggal dia memutuskan mau ke mana, itu saja. Kalau buat kita enggak ada masalah, kita welcome dan kita sudah memberikan proposal kepada Konate untuk perpanjangan, tapi memang belum dikembalikan apakah Konate memilih ke kita atau ke Bandung, itu hak dia."

"Kan kalau di klub-klub kita itu (Indonesia), bukan kaya kita nego begini, tapi kita ada proposal penawaran, kalau dia setuju akan dikembalikan. Kalau enggak setuju dia akan datang dengan catatan apa yang dia mau. Tapi dia belum mengembalikan. Saya juga tidak bisa memaksakan hati dia. Terserah dia sekarang, saya enggak mau membebani," ucap dia.
Gelandang Persib, Makan Konate (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol kegawang Sriwijaya  FC pada Piala Presiden 2015 di stadion GBK, Jakarta, Minggu (18/10/2015). Persib menang atas Sriwijaya dengan skor 2-0. (Liputan6.com/Yoppy Renato)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini