Sukses

Neville Senang Ada 2 Pemain MU yang Sombong

Neville terakhir kali melihat pertandingan MU saat menang 2-1 atas West Bromwich Albion di ajang Liga Inggris.

Liputan6.com, Manchester - Bek legendaris Manchester United (MU), Gary Neville senang melihat banyak pemain tim besutan Jose Mourinho yang sombong. Menurutnya, keangkuhan pemain Setan Merah --julukan MU-- bisa berdampak positif.

Neville terakhir kali melihat pertandingan MU saat menang 2-1 atas West Bromwich Albion di ajang Liga Inggris, 15 Desember lalu. Ketika itu, dua gol kemenangan Setan Merah dicetak oleh Paul Pogba dan Zlatan Ibrahimovic tersebut.

Menurut Neville, Pogba dan Ibrahimovic merupakan pemain yang punya rasa keangkuhan tinggi. Keberadaan keduanya mengingatkan Neville akan kejayaan MU di tahun 1990-an hingga awal 2000.

"Tim ini terlihat sedikit lebih berkembang dengan baik. MU memiliki pemain dengan karakter yang sedikit arogansi, Pogba dan Ibrahimovic," katanya, dikutip dari The People Person.

"Saat pertandingan melawan Crystal Palace, pekan lalu, saya merasa MU terlihat seperti zaman saya. Rasanya seperti ada roh yang merayakan kemenangan di pinggir lapangan. Ya, itu para fans yang bersorak," ucap Neville menambahkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Mirip Cantona dan Ronaldo

Pria berusia 41 tahun tersebut mengatakan, keberadaan Ibrahimovic dan Pogba juga mengingatkannya akan sosok Eric Cantona dan Cristiano Ronaldo. Neville mengatakan bahwa MU perlu pemain yang memiliki rasa keangkuhan.

"Ketika saya pergi ke Old Trafford, saya melihat hal yang tidak terduga. Ada pemain yang merasa dirinya sebagai dewa. Manchester United mengharapkan pemain seperti ini. Dulu itu ada Cantona, Denis Law, George Best, dan Cristiano Ronaldo," katanya.

Neville pun optimistis kalau permainan Setan Merah musim ini tidak bakal membosankan. "Saya berharap bisa dihibur hingga menit akhir ketika melihat mereka bertanding. Saya uakin ini tidak bakal membosankan," ucap pria asal Inggris itu.

Zlatan Ibrahimovic dan Paul Pogba

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Zlatan Ibrahimovic adalah pemain sepakbola berkebangsaan Swedia, ia kini bermain untuk Manchester United
    Zlatan Ibrahimovic adalah pemain sepakbola berkebangsaan Swedia, ia kini bermain untuk Manchester United

    Zlatan Ibrahimovic

  • Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.
    Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.

    Paul Pogba

  • Gary Neville