Sukses

Bawa Timnas Indonesia ke Final, Lilipaly Mudik

Lilipaly akhirnya kembali ke Belanda.

Liputan6.com, Jakarta - Stefano Lilipaly akhirnya kembali ke Belanda setelah memperkuat timnas Indonesia di Piala AFF 2016. Gelandang berusia 26 tahun itu mengaku bahagia meski gagal membawa Tim Garuda juara.

Ya, di partai puncak timnas Indonesia kalah agregat 2-3 dari Thailand. Meski menang 2-1 di leg pertama, timnas kalah 0-2 dari Thailand.

Lilipaly sendiri bermain bagus dalam turnamen dua tahunan tersebut. Dia mampu mencetak dua gol dan selalu menjadi pilihan utama di lini tengah.

"Malam ini saya pulang ke Amsterdam, Belanda. Turnamen AFF Suzuki Cup 2016 menjadi memori yang sangat berarti bagi saya," ujar Lilipaly dalam akun Instagramnya.

"Timnas Indonesia kembali menunjukkan kekuatannya di ASEAN. kita berharap ini adalah momentum kebangkitan sepak bola Indonesia," katanya menambahkan.

Lilipaly akan kembali ke Belanda untuk membela SC Telstar yang sekarang bermain Divisi Dua Belanda. Ia berharap dapat kembali memperkuat timnas Indonesia di masa mendatang.

"Saya ingin mengucapkan terimakasih kepada suporter yang luar biasa dalam mendukung, PSSI dan staf pelatih yang sudah mempercayai saya serta teman-teman di tim yang sudah menjadi keluarga," ucap Lilipaly.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.