Sukses

Klopp Minta Liverpool Habis-habisan di Piala FA

Liverpool akan bertemu Plymouth lagi. Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 0-0 di Anfield pada awal bulan ini.

Liputan6.com, Liverpool - Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta timnya habis-habisan saat menghadapi Plymouth Argyle di Piala FA, Kamis (19/1/2017) dinihari WIB. Kemenangan jadi harga mati bagi Jordan Henderson dan kawan-kawan.

Liverpool vs Plymouth adalah pertandingan ulangan. Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 0-0 di Anfield pada awal bulan ini.

"Saya mendengar banyak hal setelah pertandingan, tetapi itu benar-benar kinerja defensif yang baik dan kami tidak bisa menembusnya, jadi semua kredit untuk Plymouth," kata Klopp seperti dilansir Mirror.

Klopp meminta pasukannya menyerang Plymouth secara frontal. Ia tak ingin kejadian di pertemuan pertama terulang kembali.

"Saya tidak tahu apakah rencana mereka sejak awal adalah bertahan dengan dalam, tapi tergantung pada kami untuk melakukan sesuatu tentang hal itu. Kami tidak bisa menunggu sampai mereka melakukan sesuatu dan mencoba untuk melakukan serangan balik."

"Ada kemungkinan kecepatan permainan, tapi kami tidak menggunakannya di pertandingan pertama. Kami sudah berbicara tentang hal itu dan permainan akan berbeda."

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Ingin Bermain Seperti Lawan MU

Sebelum menghadapi Plymouth, Liverpool bermain imbang dengan Manchester United. Mereka menahan Setan Merah dengan skor 1-1 di Old Trafford.

"Kami harus melakukan apa yang kami lakukan di Manchester United, untuk mendinginkan atmosfer stadion dengan cara kami bermain. Itulah target utama kami dalam pertandingan nanti."

"Kami tidak bisa bereaksi terhadap apa yang Plymouth lakukan. Mereka diizinkan bertahan dengan segala yang mereka miliki karena kami adalah tim Liga Inggris dan mereka dari League Two."

"Biasanya, mereka bermain berbeda, mereka adalah tim top di League Two. Tapi untuk lolos ke babak berikutnya, sebagai tim dari kasta rendah, Anda harus konsentrasi pada pertahanan. Itu benar-benar masuk akal. Jika mereka membuka ruang, maka Liverpool akan mengambilnya, tapi saya tidak memprediksi hal itu akan mudah terjadi," Klopp menambahkan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.