Sukses

Top 10 Berita Bola: Luis Milla Pelatih Sukses di Level Usia Muda

Luis Milla merupakan calon pelatih Timnas Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Artikel mengenai calon pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla mendapat atensi yang besar dari pembaca kanal Bola Liputan6.com hingga Kamis (19/1/2017) sore WIB. Suksesor Alfred Riedl ini terkenal sebagai pelatih yang sukses di level usia muda.

Milla merupakan pelatih yang sukses membawa Timnas Spanyol U-21 menjuarai Piala Eropa U-21 pada 2011. Sejak 2008 hingga 2012, Luis Milla dipercaya RFEF (Federasi Sepak Bola Spanyol) memegang timnas level usia muda.

Selain itu, artikel mengenai calon rekrutan baru Manchester United (MU) juga menyedot banyak perhatian pembaca. Berikut Top 10 Berita Bola.

1. Calon Pelatih Timnas: Luis Milla, Arsitek Para Young Guns

Luis Milla jadi kandidat terkuat pelatih Timnas Indonesia menggantikan Alfred Riedl. Pelatih asal Spanyol ini punya latar belakang sukses bersama tim di level usia muda.

Luis Milla juga pernah menangani Timnas Spanyol U-19, U-20, U-21, hingga U-23. Piala Eropa U-19, Piala Eropa U-21, hingga Olimpiade 2012 di London jadi turnamen dia bersama La Furia Roja muda. Baca selengkapnya di sini.

2. Ini Pemain yang Paling Diinginkan Ronaldo Pindah ke Real Madrid

Real Madrid hampir pasti akan merekrut penyerang baru musim panas nanti. Meski saat ini prestasi tim sangat cemerlang, kehadiran penyerang baru sangat dibutuhkan mengingat Karim Benzema mulai menurun kinerjanya.

Pada musim ini pelatih Real Madrid Zinedine Zidane beberapa kali terpaksa memainkan Ronaldo sebagai penyerang tengah. Presiden Madrid Florentino Perez sudah punya dua kandidat pemain depan yang akan diboyong. Baca selengkapnya di sini.

3. MU Selangkah Lagi Dapatkan Griezmann?

Manchester United (MU) tinggal selangkah lagi mendapatkan Antoine Griezmann. Penyerang Atletico Madrid itu kabarnya sudah setuju untuk pindah ke Old Trafford.

Seperti dilansir The Independent, Rabu (18/1/2017), Griezmann secara lisan sudah menyepakati gaji yang akan diterimanya di MU. Tak hanya itu, striker 25 tahun itu juga menyetujui nomor punggung yang akan dikenakannya. Baca selengkapnya di sini.

4. Messi Akhirnya Buka Suara Soal Nasibnya di Barcelona

5. MU Sudah Sediakan Nomor untuk Griezmann?

6. Real Madrid Dibungkam Celta, Zidane: Laga Aneh

7. Luis Milla, Calon Pelatih Timnas Indonesia Pernah 3 Kali Dipecat

8. 6 Klub Raksasa Eropa dengan Utang Terbanyak

9. Gara-Gara Pique, Luis Enrique Hengkang dari Barcelona?

10. Arema Resmi Rekrut Bek Timnas Indonesia dari Persib

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini