Sukses

FIM Rilis Jadwal Resmi MotoGP 2017

MotoGP 2017 digelar di 15 negara berbeda.

Liputan6.com, Jakarta - Marc Marquez, Valentino Rossi, dan Jorge Lorenzo mulai memanaskan mesin setelah Federasi Sepeda Motor Internasional (FIM) dan otoritas tertinggi balap motor Dorna Sport resmi merilis kalender MotoGP 2017. Nyaris tidak ada perubahan signifikan pada jadwal tahun ini.

Satu-satunya perubahan pada penempatan Grand Prix Republik Ceko dan Austria. GP Republik Ceko kini menjadi seri ke-10 dan GP Austria ke-11. Kedua GP bertukar dari edisi 2016.

Penyelenggara MotoGP tetap menempatkan 18 seri balapan untuk musim 2017 dan semuanya digelar di sirkuit yang sama seperti tahun lalu. Ada 15 negara yang bakal menjadi tuan rumah pagelaran balap kuda besi. Pada draft awal, GP Malaysia dan GP Inggris masuk kategori tanda tanya menunggu konfirmasi kontrak.

Sirkuit Losail, Qatar, tetap dipercaya untuk membuka seri perdana musim ini pada 26 Maret mendatang. Sementara seri terakhir tetap berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia pada 12 November.

Sebelum unjuk gigi, para peserta berkesempatan menguji diri dan kendaraan di Malaysia, Australia, dan Qatar. (David Permana)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kalender MotoGP 2017

26 Maret Qatar Losail
9 April Argentina Termas de Rio Hondo
23 April AS Circuit of the Americas
7 Mei Spanyol Jerez
21 Mei Perancis Le Mans
4 Juni Italia Mugello
11 Juni Catalunya Circuit de Catalunya
25 Juni Belanda Assen
2 Juli Jerman Sachsenring
6 Agustus Republik Ceko Brno
13 Agustus Austria Red Bull Ring
27 Agustus Inggris Silverstone
10 September San Marino Misano
24 September Aragon Ciudad del Motor de Aragon
15 Oktober Jepang Motegi
22 Oktober Australia Phillip Island
29 Oktober Malaysia Sepang
12 November Valencia Valencia

Valentino Rossi (tengah) diapit Jorge Lorenzo (kiri) dan Marc Marquez seusai GP Spanyol pada seri tahun lalu. Ketiga pembalap akan kembali bersaing pada kompetisi MotoGP 2017. (AFP/Jorge Guerrero)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.