Sukses

Striker Gagal PSG Pulang Kampung ke Spanyol

Jese pindah lantaran gagal bersinar bersama PSG.

Liputan6.com, Paris - Striker Paris Saint Germain (PSG), Jese Rodriguez bakal pulang kampung ke Spanyol untuk bergabung dengan Las Palmas. Jese pindah lantaran gagal bersinar bersama PSG.

"Proses kepindahan Jese secara prakteknya telah selesai. Ada persetujuan yang telah disepakati," kata Presiden Las Palmas, Miguel Angel Ramirez seperti dilansir Soccerway.

Miguel mengatakan, Las Palmas akan segera mengumumkan kepindahan Jese. Pengumuman itu akan dilakukan di markas Las Palmas, Estadio Gran Canaria.

"Kami butuh jumlah signifikan dari fans saat presentasi nanti," kata Miguel.

Pindah ke Las Palmas berarti bermain bagi klub kota kelahirannya. Ya, Jese adalah pemain asli kelahiran kota Las Palmas. Ia lahir pada 26 Februari 1993.

"Jese kehilangan banyak uang dengan pindah ke Las Palmas. Tapi dia ingin bermain sepenuh hati di sini," kata Miguel mengakhiri.

Jese pindah ke PSG awal musim ini. Tujuannya adalah mendapatkan tempat utama setelah ia kalah bersaing dengan Karim Benzema di Real Madrid.

Sayang, harapan Jese ternyata bertepuk sebelah tangan. Striker berusia 23 tahun ini kalah bersaing dengan Edinson Cavani di PSG.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Klub sepak bola asal Perancis yang dibuat pada tahun 1970 dan berbasis di Paris.
    Paris Saint-Germain (PSG) merupakan klub sepak bola asal Perancis yang dibuat pada tahun 1970 dan berbasis di Paris.

    PSG

  • Union Deportiva Las Palmas, S.A.D. atau disingkat menjadi UD Las Palmas adalah sebuah klub sepak bola Spanyol
    Union Deportiva Las Palmas, S.A.D. atau disingkat menjadi UD Las Palmas adalah sebuah klub sepak bola Spanyol

    Las Palmas

  • Jese Rodriguez