Sukses

Peringkat FIFA: Indonesia Naik Lagi, Kamerun Melonjak

Timnas Indonesia masih berada di bawah Laos pada Peringkat FIFA Februari.

Liputan6.com, Jakarta- FIFA pada Kamis (9/2/2017) merilis daftar peringkat terbaru untuk negara-negara anggotanya. Timnas Indonesia kembali berhasil memperbaiki posisi di Peringkat FIFA edisi Februari 2017.

Timnas Indonesia pada awal Februari ini bertengger di posisi 169. Posisi Indonesia lebih baik empat tingkat dibanding Peringkat FIFA bulan Januari. 

Total poin yang didapat Indonesia adalah 123. Posisi Indonesia masih di bawah Laos yang berada di urutan 167. Untuk wilayah Asia Tenggara, timnas Indonesia berada di posisi delapan.

Filipina menjadi negara Asia Tenggara terbaik di Peringkat FIFA Februari dengan berada di posisi 122. Thailand menyusul di urutan 127. Setelah itu ada Vietnam di peringkat 136, Myanmar (159), Malaysia (162) dan Singapura (164).

Untuk bulan Februari ini, peringkat Kamerun naik paling signifikan. Kamerun naik 29 posisi ke urutan 33 setelah berhasil menjuarai Piala Afrika 2017. Sang finalis, Mesir berada di top 25 tepatnya di posisi 23.

Posisi teratas Peringkat FIFA masih ditempati timnas Argentina. Tak ada perubahan sama sekali di lima besar Peringkat FIFA karena minimnya pertandingan di awal tahun.

Brasil membuntuti di posisi dua, disusul Jerman, Chile dan Belgia. Di 10 besar, hanya Prancis yang naik satu tingkat ke urutan enam menggusur Kolombia. Peringkat FIFA selanjutnya akan dirilis 9 Maret 2017.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Daftar Peringkat

10 Besar Peringkat FIFA:

1. Argentina
2. Brasil
3. Jerman
4. Chile
5. Belgia
6. Prancis
7. Kolombia
8. Portugal
9. Uruguay
10. Spanyol

167. Indonesia

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini