Sukses

Taklukkan Watford, MU Bakal Bikin Sejarah Baru

Jika menang, MU akan menjadi tim pertama di Liga Inggris yang mencapai 2.000 poin.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) akan menjamu Watford pada laga lanjutan Liga Inggris, Sabtu (11/2/2017). Bertindak sebagai tuan rumah, MU sangat berambisi untuk memenangkan laga ini.

Tiga poin yang diraih MU, bukan hanya bisa mendongkrak posisi mereka di klasemen sementara. Namun, sukses tersebut akan membawa MU mencatat sejarah baru.   

Jika menang, MU akan menjadi tim pertama di Liga Inggris yang mencapai 2.000 poin. Ini tentu menjadi prestasi tersendiri bagi Red Devil bisa membuat sejarah di depan fans mereka sendiri di Old Trafford.

Tim asuhan Jose Mourinho sekarang telah mengumpulkan 1.997 poin. Tiga poin lagi tentu dapat memberikan prestasi yang luar biasa.

Namun, raihan tersebut tidak serta merta bisa didapat dengan mudah. Skuat Walter Mazzarri bisa memberikan kesulitan bagi MU.

Watford mencatat sukses dalam dua pertandingan terakhir. Mereka mampu mengalahkan Arsenal dan Burnley.

Watford kini masih duduk di posisi 10 klasemen sementara. Dan, pada laga nanti Watford akan memberi kejutan dan merusak momen bersejarah MU, serta posisi mereka naik ke peringkat 9.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tak Terkalahkan

Sebelumnya, MU juga berhasil mencetak rekor tak terkalahkan di 15 laga di Liga Inggris. Hasil positif ini terakhir diraih saat mereka menang telak 3-0 atas tuan rumah Leicester City, 5 Februari 2017 lalu,

Rekor tertinggi tak terkalahkan Setan Merah terjadi di musim 2010/11. Mereka mampu menjadi tim tak terkalahkan di 29 laga.

Seperti dilansir Squawka, catatan MU ini jauh lebih baik dari klub raksasa Spanyol Barcelona. Urutan selanjutnya ditempati klub Serie A Napoli dan Tottenham Hotspur.


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Watford

Video Terkini