Sukses

Inilah Jadwal Final Piala Presiden 2017

Laga final Piala Presiden 2017 dan perebutan tempat ketiga disiarkan langsung Indosiar.

Liputan6.com, Jakarta - Laga puncak final Piala Presiden 2017 segera digelar. Pusamania Borneo FC (PBFC) bakal menantang Arema FC untuk membuktikan siapa yang terbaik di ajang Piala Presiden 2017.

Pertandingan seru ini akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Minggu (12/3/2017). Kick off final Piala Presiden 2017 akan dilakukan pukul 19.00 WIB dan akan disiarkan langsung oleh Indosiar.

Sementara, sehari sebelumnya, di tempat yang sama, pada pukul yang sama digelar laga perebutan tempat ketiga. Tim kuat asal Jawa Barat, Persib Bandung, akan berhadapan dengan "kuda hitam" asal Sumatera, Semen Padang.

Seperti juga laga final Piala Presiden 2017, pertandingan perebutan tempat ketiga akan disiarkan langsung oleh Indosiar. Pertandingan ini juga dimulai pukul 19.00 WIB.

Berikut lengkapnya jadwal final Piala Presiden 2017 dan laga perebutan tempat ketiga.

Jadwal Lengkap

Perebutan Tempat Ketiga
Sabtu, 11 Maret
19.00 WIB, Persib Bandung vs Semen Padang (Indosiar)

Final
Minggu, 12 Maret
19.00 WIB, PBFC vs Arema FC (Indosiar)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini