Sukses

Juventus Perpanjang Kontrak Chiellini Hingga 2020

Chiellini masih menjadi andalan Juventus dan Timnas Italia.

Liputan6.com, Turin - Giorgio Chiellini dikabarkan telah memperpanjang kontraknya bersama Juventus, yang mengikatnya hingga 2020. Sebelum perpanjangan ini, kontrak bek berusia 32 tahun itu akan habis pada Juni 2018.

Chiellini menjadi pemain kelima yang diperpanjang kontraknya oleh Juventus sejak Desember 2016. Sebelum dia, Bianconeri telah memperpanjang kontrak Daniele Rugani, Leonardo Bonucci, Stephan Lichtsteiner, dan Stefano Sturaro.

Kecuali Stephan Lichtsteiner yang diperpanjang cuma sampai Juni 2018, tiga pemain lainnya masing-masing diikat sampai 2021. Chiellini masih menjadi andalan di lini belakang Juventus dan Timnas Italia.

Chiellini sendiri merupakan bagian penting Juventus dalam satu dekade terakhir. Ia dikenal sebagai komposisi trio BBC di lini belakang Juventus, bersama Andrea Barzagli dan Leonardo Bonucci.

Bergabung dengan si Nyonya Tua sejak 2005, Chiellini membantu Juventus menjuarai Serie A lima kali berturut-turut dalam lima musim terakhir. Ia juga termasuk pemain yang setia ketika Juventus didepak ke Serie B akibat kasus Calciopoli (pengaturan skor) pada 2006 silam.

Dengan kontrak barunya ini, maka Chiellini akan tetap berada di Turin sampai usia 34 tahun. Teranyar, Chiellini menderita cedera dan harus  beristirahat selama beberapa pekan. Ia juga tidak diikutsertakan dalam skuat Italia untuk menghadapi Albania dan Belanda dalam Kualifikasi Piala Dunia 2018 akhir pekan ini. (Abul Muamar)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini