Sukses

Jadwal Bola Hari Ini, Siaran Langsung 2 April 2017

Berikut jadwal siaran langsung bola nanti malam.

Liputan6.com, Jakarta - Sederet pertandingan seru liga-liga top Eropa bakal digelar pada Minggu (2/4/2017) malam ini. Salah satunya adalah bigmatch antara Arsenal melawan Manchester City yang kick-off pukul 22.00 WIB nanti.

Arsenal membutuhkan tiga poin kemenangan untuk memperbaiki pencapaian buruknya dalam lima pertandingan terakhir. Tim besutan Arsene Wenger tersebut sudah kalah empat kali, termasuk takluk 1-3 di kandang West Bromwich Albion.

Sedangkan tamunya Manchester City tengah menjalani minggu-minggu yang sulit pasca tersingkir di Liga Champions. The Citizens baru saja ditahan imbang Liverpool, kemudian akan melawat ke markas Arsenal malam ini dan empat hari kemudian bergeser ke London Barat bertemu dengan Chelsea.

City juga butuh kemenangan agar bisa menyalip Liverpool di posisi ketiga klasemen. Saat ini kedua tim terpaut dua poin, setelah The Reds menang 3-1 dalam derby Merseyside tadi malam.

Beralih ke La Liga Spanyol, dua tim papan atas Real Madrid dan Barcelona akan menghadapi lawan mudah pada pekan ke-29 musim ini. Madrid bakal menjamu Alaves di Bernabeu sementara Blaugrana bertandang ke markas Granada di Estadio Nuevo Los Cármenes.

Berikut jadwal siaran langsung pertandingan sepak bola hari ini, Minggu (2/4/2017) malam sampai Senin (3/4) dinihari.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jadwal Siaran Langsung

Minggu, 2 April 2017

La Liga Spanyol
17.00 WIB        Sevilla vs Sporting Gijon ( beIN Sports 2)
21.15 WIB        Real Madrid vs Alaves (beIN Sports 2)
23.30 WIB        Valencia vs Deportivo La Coruna (beIN Sports 2)

Liga Inggris
19.30 WIB        Swansea City vs Middlesbrough (beIN Sports 1)
22.00 WIB        Arsenal vs Manchester City (RCTI)

Eredivisie Belanda
17.30  WIB        Vitesse Arnhem vs NEC Nijmegen (Fox Sports 2)
19.30 WIB         Ajax Amsterdam vs Feyenoord Rotterdam (Fox Sports 2)

Ligue 1 Prancis
20.00 WIB        Rennes vs Lyon (beIN Sports 3)
22.00 WIB        Nantes vs Angers (beIN Sports 3)

Bundesliga Jerman
20.30 WIB        Ingolstadt vs Mainz 05 (Fox Sports)
22.30 WIB        Bayer Leverkusen vs VfL Wolfsburg (Fox Sports)

Senin (3/4/2017)

01.45 WIB        Granada vs Barcelona (SCTV)
02.00 WIB        Nice vs Bordeaux (beIN Sports 3)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini