Sukses

5 Fakta Menarik Jelang Real Madrid vs Alaves

Real Madrid kini masih berada di puncak dengan koleksi 65 poin.

Liputan6.com, Jakarta Real Madrid ditantang Deportivo Alaves akhir pekan ini. Laga keduanya akan dimainkan di Santiago Bernabeu, Minggu, 2 April 2017.

Kemenangan dibutuhkan Madrid dalam laga ini. Real Madrid berharap bisa lanjut memimpin klasemen sementara dan lepas dari bayangan Barcelona.

Seperti diketahui Madrid kini berada di puncak dengan koleksi 65 poin. Atau cuma terpaut dua angka dari rival sejatinya, Barcelona.

Sedangkan Alaves parkir di posisi 10. Finalis Copa del Rey itu mengoleksi 40 poin.

Berikut fakta menarik pertemuan Real Madrid dengan Alaves

1. Madrid selalu mencetak gol dalam 49 pertandingan terakhir di semua kompetisi.

2. Rata-rata Madrid mencetak 2,69 gol per laga musim ini.

3. Los Blancos menjadi satu-satunya tim La Liga yang belum kalah di kandang musim ini. 11 menang dan tiga imbang dalam 14 duel di santiago Bernabeu.

4. Bagi Alaves, ini menjadi kunjungan ke-12 mereka di markas Madrid. Sebelumnya mereka cuma sekali menang, sisanya tumbang.

5. Alaves adalah satu-satunya tim La Liga yang belum pernah dibobol oleh bomber Karim Benzema.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.