Sukses

Hadapi Malaga, Barcelona Panggil 2 Siswa La Masia

Barcelona krisis pemain jelang laga melawan Malaga akibat cedera dan sanksi disiplin.

Liputan6.com, Barcelona - Carles Alena and Alex Carbonell terpilih masuk skuat Barcelona untuk pertandingan melawan Malaga, Minggu (8/4/2017) dinihari WIB.

Kedua siswa La Masia itu dipanggil masuk skuat Barcelona yang tengah berlubang akibat cedera dan sanksi disiplin.

Aleix Vidal, Arda Turan, dan Rafinha Alcantara menjalani perawatan. Sedangkan Gerard Pique dan Ivan Rakitic dihukum setelah menerima kartu kuning di duel versus Sevilla, Rabu (5/4/2017), sehingga terkena akumulasi.

Alena sebelumnya sudah bermain melawan Sevilla dan Granada. Pemain berusia 19 tahun ini juga sempat beraksi pada laga Copa del Rey versus Hercules, November 2016. Carbonell juga beraksi di laga tersebut.

Barcelona wajib memenangkan pertandingan nanti mengantisipasi terpelesetnya pimpinan klasemen La Liga Real Madrid. Pasukan Zinedine Zidane berpeluang tergelincir karena menghadapi Atletico Madrid beberapa jam sebelum El Azulgrana beraksi.

Hingga kini Barcelona masih tertinggal dua angka di belakang Real Madrid dan bertanding sekali lebih banyak.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • La Liga adalah liga sepak bola divisi tertinggi yang ada di Spanyol.
    La Liga merupakan sebuah liga sepak bola divisi tertinggi yang ada di Spanyol.

    La Liga

  • Malaga Club de Futbol atau biasa disebut Malaga CF adalah sebuah klub sepak bola asal Spanyol yang berbasis di kota Malaga.
    Malaga Club de Futbol atau biasa disebut Malaga CF adalah sebuah klub sepak bola asal Spanyol yang berbasis di kota Malaga.

    Malaga

  • Liga Spanyol