Sukses

Macet Parah, Arsenal Telat Sampai ke Markas Palace

Arsenal pemanasan 23 menit sebelum pertandingan melawan Crystal Palace dimulai.

Liputan6.com, Jakarta Arsenal gagal mempertahankan tren positifnya di laga lanjutan Liga Inggris 2016/17. Setelah pekan lalu menang besar atas West Ham United, The Gunners kembali keok saat bertandang ke markas Crystal Palace, Selhurst Park, London, Selasa (11/4/2017). 

Dalam laga ini, The Gunners menyerah tiga gol tanpa balas. Hasil ini tentu saja membuat suporter berang dan mulai menyerang para pemain lewat kata-kata pedas. 

Kesialan Arsenal sebenarnya sudah terjadi jauh sebelum para pemain turun lapangan. Suasana hati para pemain terganggu setelah terjebak macet menuju lokasi duel. 

Seperti dilansir The Sun, biasanya tim-tim yang akan bertanding sudah tiba sejam atau satu setengah jam sebelum kick off. Namun karena kemacetan yang melanda jalanan menuju Sekhurst Park, The Gunners baru tiba sekitar 45 menit sebelum kick off. 

Akibatnya, mereka terpaksa buru-buru dalam mempersiapkan diri. Mereka tidak ingin membuang-buang waktu duduk di sofa. Staf dan pemain bergegas menuju kamar ganti dan kembali ke lapangan untuk melakukan pemanasan 23 menit sebelum laga mulai.

Menghadapi Palace, Arsenal sudah tertinggal pada menit ke-17 lewat gol Andros Townsend. Di babak kedua, tuan rumah kembali menambah skor lewat Yohan Kabaye dan Luka Milivojevic masing-masing pada meniit ke-63 dan penalti menit 68. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Klub sepak bola asal London, Inggris yang sudah lahir di awal tahun 1900an.
    Klub sepak bola asal London, Inggris yang sudah lahir di awal tahun 1900an.

    Crystal Palace

Video Terkini