Sukses

Ucapan Duka untuk Tunangan Nicky Hayden

Nicky Hayden melamar Jackie Marin pada 2016 di Venezia, Italia.

Liputan6.com, Cesena Jackie Marin menjadi salah satu orang yang paling sedih atas meninggalnya Nicky Hayden. Perempuan keturunan Meksiko itu sudah menjadi kekasih Hayden sejak 2011.

Dua minggu lalu, Marin memamerkan sebuah foto ketika Nicky Hayden melamarnya di Venezia, Italia, pada 2006. Foto tersebut diunggah di akun Instagram miliknya.

Menurut Marin, peristiwa tersebut merupakan kenangan terindah dalam hidupnya. "Tepat setahun yang lalu, kemarin, pria ini membuat keputusan terbaik di hidupnya," demikin caption yang ia tuliskan di foto tersebut.

Sayangnya, dua pekan kemudian, Hayden mengalami kecelakaan. Juara dunia MotoGP 2006 ini ditabrak mobil ketika sedang bersepeda bersama rekan-rekannya di Rimini pada pekan lalu.

Dua pekan sebelum Nicky Hayden kecelakaan, Jackie Marin mengunggah foto saat dirinya dilamar juara dunia MotoGP 2006 itu di Venezia, Italia. Hayden meninggal di usia 35 tahun, Senin (22/5/2017). (/www.instagram.com/jpunk)

Nicky Hayden mengalami cedera parah di dada dan kepala akibat insiden itu. Setelah lima hari koma di Rumah Sakit Bufalini, Cesena, Italia, eks pembalap Honda dan Ducati ini mengembuskan napas terakhir di usia 35 tahun pada Senin (22/5/2017) waktu setempat.

Selama Hayden dirawat di rumah sakit, Marin selalu mendampingi tunangannya tersebut. Ia ditemani Rose dan Tommy, yang merupakan keluarga dari Hayden.

Begitu kabar Nicky Hayden meninggal tersebar, ucapan duka pun bermunculan di foto yang diunggah Marin. "Hatiku sakit. Ucapan belasungkawa saya yang terdalam kepada Anda dan keluarga Nicky. Mengirimkan pelukan hangat plus energi positif dan semangat untuk membantu Anda," tulis pemilik akun elvis_stolemycandy9.

"Dunia telah kehilangan bintang yang bersinar .... belasungkawa saya kepada keluarga Nicky & teman dekat. Godspeed # 69 Ciao Nicky Hayden dari Kanada tulis il_ducatista77.

"Aku sangat menyesal, hatiku hancur untukmu dan Haydens. Dunia tidak akan sama tanpa dia," komentar pemilik akun chervack.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.