Sukses

Pendapatan Juventus di Liga Champions Kalahkan Real Madrid

Juventus memperoleh pendapatan lebih dari 100 juta euro.

Liputan6.com, Cardiff- Juventus memang kalah oleh Real Madrid di Final Liga Champions 2016/2017. Di Stadion Millennium Cardiff, Wales. I Bianconeri takluk 1-4 sehingga ambisi mereka untuk meraih treble winner sirna.

Namun, bicara soal pendapatan, nyatanya Juventus masih lebih unggul dari Real Madrid. Si Nyonya Tua meraih 109 juta euro (Rp 1,6 triliun) dari kompetisi antar-klub paling bergengsi di Eropa itu. Tadinya, jika menang, Juventus akan mendapatkan 113 juta euro. Pendapatan tersebut diperoleh dari UEFA, sponsor, hak siar TV, dan penjualan tiket. 

Sementara itu, Real Madrid, yang berhasil menjadi juara, "hanya" membawa pulang 80,9 juta euro atau sekitar Rp 1,2 triliun.

Jumlah pendapat Juventus tersebut membuat mereka menjadi klub pertama yang memecahkan rekor pendapatan di atas 100 juta euro. Pendapatan Juventus tersebut mengalahkan pendapatan klub lain manapun di dunia.

Secara matematis, Juventus meraih pendapatan besar karena hanya ada dua wakil Italia di Liga Champions --Juventus dan Napoli. Sementara, AS Roma gugur di babak kualifikasi karena kalah oleh FC Porto. Dengan demikian, Juventus hanya berbagi hak siar dengan Napoli, yang gugur di babak perdelapan final oleh Real Madrid.

Seperti halnya Juventus, Napoli juga meraih pendapatan yang cukup besar, yakni 65,7 juta euro. Meski hanya sampai babak 16 besar, pendapatan Napoli bahkan mengalahkan Atletico Madrid, yang melaju hingga babak semifinal, yang mendapatkan 59,9 juta euro. (Abul Muamar)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.

    Juventus

  • Real Madrid adalah klub besar sepak bola asal Spanyol yang bermain dalam La Liga
    Real Madrid adalah klub besar sepak bola asal Spanyol yang bermain dalam La Liga

    Real Madrid

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions