Sukses

MotoGP Italia: Rossi Biang Keladi di Balik Kegagalan Lorenzo?

Rossi dan Lorenzo bersaing ketat di MotoGP Italia.

Liputan6.com, Mugello - Jorge Lorenzo menyeret nama Valentino Rossi sebagai biang keladi kegagalannya meraih podium di MotoGP Italia, Minggu (4/6/2017). Hal itu terungkap saat pembalap Ducati meluapkan kekesalannya usai balapan.

Lorenzo tampil sangat kompetitif di lap pembuka. Itu jarang terjadi selama ia menunggangi kuda besi Desmocedici GP17.

Lorenzo bahkan sukses menempati posisi pertama setelah menyalip Rossi dan Maverick Vinales di lap kedua atau saat berada dalam trek lurus. Tapi itu hanya berlangsung singkat.

Pasalnya, Lorenzo mendapatkan perlawanan sengit dari musuh bebuyutannya, Rossi. Itulah yang menyebabkan X-Fuera kehilangan konsentrasi dan hanya mampu menyelesaikan balapan di posisi kedelapan MotoGP Italia. Dia mencatatkan waktu 41 menit 46.519 detik.

"Ada banyak perbedaan antara lap pertama saya dengan di akhir balapan. Saya memimpin dengan Ducati untuk pertama kalinya, saya memulai dengan baik dan saya menjadi kuat di lap pertama," ujar Lorenzo, seperti dikutip dari Sportfair, Senin (5/6/2017).

Lorenzo tak membantah Rossi ikut andil membuatnya terpuruk di MotoGP Italia. "Saya adalah salah satu pembalap dengan kecepatan terbaik. Namun Rossi tidak membiarkan saya mencoba melakukan peregangan," ujar Lorenzo lagi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Keluhkan Motor Ducati

Lorenzo tidak hanya mengomentari gaya balap Rossi yang terkesan tidak memberikan ruang. Dia juga mengeluhkan motor Ducati yang masih belum juga kompetitif.

"Sepertinya kami telah menemukan sesuatu dalam kurva, tapi bukan itu masalahnya. Intinya, motor sepertinya tidak sesuai yang saya inginkan," ujar Lorenzo.

Lorenzo menyebut motor yang dikendarainya lebih cocok untuk Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci. "Kami berusaha bersikap kompetitif, tapi tidak mudah mengubah situasi dalam semalam. Motor ini membutuhkan gaya berkendara yang berlawanan dengan saya," ujar Lorenzo.

3 dari 3 halaman

Hasil Balapan

Hasil balapan MotoGP Italia, Minggu (4/6/2017):

1. Andrea Dovizioso (Ducati) 41 menit 32,126 detik
2. Maverick Viñales (Movistar Yamaha) 41 menit 33,407 detik
3. Danilo Petrucci (Pramac Racing) 41 menit 34,460 detik
4. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) 41 menit 35,811 detik
5. Alvaro Bautista (Aspar Team) 41 menit 37,928 detik
6. Marc Marquez (Repsol Honda) 41 menit 38,011 detik
7. Johann Zarco (Yamaha Tech 3) 41 menit 45,331 detik
8. Jorge Lorenzo (Ducati) 41 menit 46,519 detik
9. Michele Pirro (Ducati) 41 menit 47,006 detik
10. Andrea Iannone (Suzuki) 41 menit 47,628 detik
11. Tito Rabat (Marc VDS) 41 menit 54,130 detik
12. Scott Redding (Pramac Racing) 41 menit 57,078 detik
13. Jonas Folger (Yamaha Tech 3) 42 menit 0,286 detik
14. Hector Barbera (Avintia Racing) 42 menit 2,802 detik
15. Jack Miller (Marc VDS) 42 menit 2,905 detik
16. Karel Abraham (Aspar Team) 42 menit 14,432 detik
17. Sylvain Guintoli (Suzuki Ecstar) 42 menit 18,420 detik
18. Loris Baz (Avintia Racing) 42 menit 22,857 detik
19. Sam Lowes (Aprilia Gresini) 42 menit 22,866 detik
20. Bradley Smith (KTM) 42 menit 23,023 detik

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.