Sukses

5 Kandidat Kuat Peraih Ballon D'Or 2017

Persaingan untuk meraih Ballon d'Or 2017 diprediksi bakal panas.

Liputan6.com, Jakarta - Persaingan untuk meraih Ballon d'Or 2017 diprediksi bakal panas. Setidaknya ada lima kandidat kuat yang bisa meraih penghargaan individu paling bergengsi itu.

Kebetulan tahun ini tidak ada event internasional. Sehingga, penampilan para pemain di klub menjadi acuan untuk memberikan penghargaan tersebut.

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi tetap menjadi kandidat terkuat peraih Ballon d'Or. Kedua nama tersebut seolah tak bosan mendominasi dalam satu dekade terakhir.

Namun, ada beberapa nama lain yang berpeluang meraih Ballon d'Or karena prestasinya di lapangan musim ini. Siapa saja mereka, berikut daftarnya dilansir dari Sportskeeda:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

5. N’Golo Kante

Tak ada yang menyangka N'Golo Kante bisa menjadi bintang lapangan hijau belakangan ini. Bahkan, dia mencatat gelar Liga Inggris dengan dua klub berbeda, yakni Leicester City dan Chelsea.

Dan, pindah ke Chelsea membuat penampilannya semakin mengilap. Dia bahkan dianggap sebagai kunci The Blues untuk bangkit.

Tak heran nama pemain timnas Prancis itu dijagokan untuk meraih Ballon d'Or tahun ini. Sekaligus mematahkan dominasi Ronaldo dan Messi.

Kedatangannya ke Chelsea telah dianggap sebagai alasan utama kenaikan drastis performa pasukan Antonio Conte ini. Pemain Prancis itu bisa jadi menantang sejarah dengan menjadi salah satu dari sedikit pemain bertahan untuk memenangi Pemain Pemain Terbaik Tahun Ini.

3 dari 6 halaman

4. Lionel Messi

Tentu saja, bintang Barcelona ini akan menjadi salah satu pesaing utama untuk memenangi penghargaan individu terbesar sekali lagi. Namun, peluang Messi menambah jumlah rekor lima gelarnya cukup tipis.

Masalahnya bukan pada aksi individunya, tapi Barcelona yang tampil melempem. Dia cuma berhasil membawa El Barca meraih Copa del Rey.

Namun, dia menyelesaikan musim ini sebagai pencetak gol terbanyak di Eropa, dan memenangi Sepatu Emas untuk keempat kalinya setelah mencetak 37 gol dalam 34 pertandingan. Menarik dinantikan akankah Messi bisa raih gelar itu?

4 dari 6 halaman

3. Gianluigi Buffon

Ada banyak yang sangat ingin melihat kiper veteran ini memenangi Liga Champions melawan Real Madrid akhir pekan lalu. Pasalnya, juara Liga Champions akan membuat peluangnya meraih Ballon d'Or semakin terbuka.

Buffon sendiri selalu jadi pemain kunci Juventus di kompetisi domestik dan Eropa. Dia juga sukses mengantarkan Juve ke final Liga Champions, meski kalah dari Real Madrid.

Terlepas dari kekecewaan di Cardiff, Buffon tetap menjalani musim yang hebat. Dia sukses mengawinkan gelar Serie A dengan Coppa Italia musim ini.

5 dari 6 halaman

2. Sergio Ramos

Kapten Real Madrid ini mungkin jadi pemain yang paling konsisten sepanjang musim. Ramos adalah jantung bagi pertahanan tim yang bermarkas di Bernabeu itu.

Ramos bisa dibilang lebih dari sekadar bek sederhana. Dia juga merupakan ancaman dan bahkan beberapa kali sukses mencetak gol.

Pemain 31 tahun itu tidak bermain dalam posisi yang favorit untuk meraih penghargaan individual. Namun, tidak diragukan lagi, dia saat ini adalah bek tengah terbaik di dunia dan jadi bagian penting kesuksesan Real Madrid.

6 dari 6 halaman

1. Cristiano Ronaldo

Pemenang 2016 Ballon d'Or adalah favorit untuk meraih gelar ini kelima kalinya. Ronaldo agak seret dalam mencetak gol di La Liga, tetapi tidak demikian di kompetisi Eropa.

Dua gol di final Liga Champions saat Los Blancos raih gelar ke-12 adalah buktinya. Dia juga sukses mengemas 12 gol di Liga Champions musim ini.

Ronaldo juga menjadi pemain pertama yang sukses mencetak gol pada tiga final Liga Champions. Sebelumnya, dia juga mencetak gol saat Manchester United menjuarai Liga Champions 2008 usai mengalahkan Chelsea di final. Lalu pada 2014, dia mencetak gol pada babak perpanjangan waktu saat Real Madrid menang 4-1 atas Atletico Madrid.

Rekor itu sudah cukup membuktikan kalau Ronaldo paling difavoritkan untuk raih penghargaan ini. Apakah dia akan menyamai rekor Messi?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.