Sukses

Liverpool Finis Keempat, Klopp Tetap Dinilai Sukses

Klopp sukses membawa Liverpool ke Liga Champions musim 2016-17 meski harus melewati babak kualifikasi.

Liputan6.com, Liverpool - Meski gagal membawa Liverpool lolos otomatis ke Liga Champions, kinerja Jurgen Klopp di musim 2016-17 tetap mendapatkan apresiasi. Di tangan Klopp, The Reds dinilai sukses menunjukan progres menggembirakan dibandingkan musim sebelumnya.

Finis di peringkat empat klasemen dengan 76 poin menjadi bukti sukses Klopp membesut Liverpool. Pada musim 2015-16, The Koops hanya finis di peringkat delapan dengan 60 poin.

"Kami menjadi lebih baik dan kami tengah meningkat dalam segala aspek di pertandingan," kata Jordan Henderson seperti dilansir laman resmi tim, Rabu (14/6/2017).

Sempat terseok-seok dalam sejumlah laga di musim kemarin, cukup menjadi pembelajaran bagi para pemain. Alhasil, dengan kemauan besar serta kepiawaian yang dimiliki Klopp, Liverpool ahirnya sukses menutup musim dengan baik.

"Kami menjadi lebih dewasa sebagai tim dan meningkat dalam sesi latihan. Mendengarkan apa yang pelatih instruksikan soal bagaimana kami bisa berkembang sebagai tim dan juga secara individual," ucap Henderson.

"Semua pemain telah bekerja dengan sungguh-sungguh sepanjang musim. Dan Anda mendapatkan hadiah di akhir musim, dengan meraih posisi empat besar," lanjut pemain kelahiran Sunderland, 1990 itu. (Inov Nastora)

Saksikan video menarik di bawah ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Jurgen Klopp