Sukses

'Klopp Lebih Hebat dari Mourinho'

Liputan6.com, Liverpool - Mantan pemain Liverpool Steve Nicol menilai Jurgen Klopp jauh lebih hebat dari Manajer Manchester United Jose Mourinho. Nicol bahkan merasa The Special One tak masuk lima besar manajer terbaik di dunia saat ini.

MU sebenarnya cukup sukses musim lalu di tangan Mourinho. Meskipun sempat terseok-seok di pertengahan musim, namun mereka akhinya mampu menutup kompetisi dengan tiga gelar sekaligus.

Ketiga gelar itu adalah Community Shield, Piala Liga dan Liga Europa. Namun demikian, Setan Merah memang hanya finis di peringkat enam Liga Inggris, meski telah menghabiskan banyak uang untuk mendapatkan Eric Bailly, Henrikh Mkhitaryan dan Paul Pogba.

Adapun Klopp berhasil membawa Liverpool finis di peringkat empat, meski hanya merekrut satu pemain bintang yakni Sadio Mane dari Southampton.

"Alasan Klopp lebih baik dari Mourinho, adalah karena Mourinho menghabiskan lebih dari 200 juta pound sterling musim lalu dan hanya membawa timnya finis keenam di Liga Primer. Jurgen Klopp dengan pemain yang tak sehebat MU, membawa Liverpool ke empat besar," kata Nicol kepada ESPN FC.

Menurut Nicol, karier Mourinho makin lama, makin menurun. "Ketika Jose Mourinho pergi ke Real Madrid beberapa tahun yang lalu, tak diragukan lagi dia adalah yang terbaik, tapi dia mengubah mereka jadi tim defensif."

"Dia pergi ke Chelsea, memenangkan liga dan tiba-tiba dia di atas lagi. Tahun berikutnya jadi bencana di Chelsea dan kemudian dia mengubah Manchester United menjadi tim yang finis di urutan keenam. MU di bawah Sir Alex Ferguson adalah tentang memenangkan gelar Liga Champions dan memenangkan gelar Premier League," Nicol menambahkan.

Saksikan video menarik berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.