Sukses

Top 10 Berita Bola: Sinyal Kebangkitan Valentino Rossi

Valentino Rossi mulai menunjukkan tajinya di MotoGP musim ini.

Liputan6.com, Jakarta - Valentino Rossi mulai menunjukkan tajinya di MotoGP musim ini. Pembalap tim Movistar Yamaha itu memenangi podium pertama di MotoGP Assen, Belanda Minggu (25/6/2017).

Sebelumnya, banyak yang menyebut peluang Rossi menjadi juara dunia MotoGP 2017 sangat kecil. Pasalnya, Rossi  terus mendapatkan hasil buruk pada empat balapan beruntun. Di saat bersamaan, rival-rival The Doctor justru tampil apik.

Berita kebangkitan Rossi di musim ini masuk ke dalam kategori Top 10 berita kanal bola Liputan6.com. Selain berita Rossi, masih ada berita soal masa depan Cristiano Ronaldo juga masih diburu para pembaca.

Berikut berita Top 10 selengkapnya.

1. Juara MotoGP Belanda, Rossi Bicara Kans Juara Dunia

MotoGP Belanda 2017 di Sirkuit Assen, Minggu (25/6/2017), bisa disebut sebagai titik balik kiprah Valentino Rossi. Kesuksesan mengakhiri paceklik kemenangan sekaligus membuka peluangnya menjadi juara dunia.

Sebelumnya, banyak yang menyebut peluang Rossi menjadi juara dunia MotoGP 2017 sangat kecil. Itu karena ia terus mendapatkan hasil buruk dalam empat balapan beruntun. Dalam periode itu, para rival Rossi justru menunjukkan kecepatan terbaiknya.

Selengkapnya cek di sini.


2. Bukan Ronaldo, Mourinho Ingin Duetkan 2 Pemain Ini di MU

Manajer Jose Mourinho akan merombak lini depan Manchester United (MU) di musim panas ini. Setan merah akan mendatangkan dua penyerang baru untuk menggantikan Zlatan Ibrahimovic.

MU telah memutuskan tidak memakai jasa Ibrahimovic lagi. Kontrak pria Swedia itu yang habis 30 Juni 2017 tak diperpanjang. Ibra didepak karena mengalami cedera lutut parah sehingga absen sampai awal 2018.

Selengkapnya cek di sini.


3. Insiden Baku, Hubungan Vettel dan Hamilton Memanas

Hubungan Sebastian Vettel dengan Lewis Hamilton memanas pada balapan F1 GP Baku, Minggu (25/6/2017). Penyebabnya adalah insiden di menit ke-20.

Mobil Vettel menabrak jet darat Hamilton saat safety car masih berada di lintasan. Insiden ini membuat Vettel mendapat hukuman penalti. Vettel menilai Hamilton telah melakukan kesalahan. Pembalap asal Jerman itu juga menyebut sang rival harusnya mendapatkan hukuman yang sama.

Selengkapnya cek di sini.



Berikut tujuh berita Top 10 lainnya

4. MU Ikut Buru Pemain Incaran Juventus dan Inter
5. Soal Masa Depannya, Ronaldo Butuh Waktu Ambil Keputusan
6. Wonderkid Jerman Redam Isu Gabung Arsenal
7. Theo Walcott Tinggalkan Arsenal?8. Mandul 4 Bulan, Striker Barcelona Frustrasi
9. Demi Arsenal, Niang Gantung Harapan Everton
10. Lepas Alex Sandro, Juventus Beli 2 Pemain Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.