Sukses

Murray Unggulan Pertama Wimbledon 2017

Murray akan terhindar dari pertemuan dengan petenis top 3 hingga semifinal.

Liputan6.com, London- Juara bertahan Andy Murray ditempatkan sebagai unggulan pertama pada undian tunggal putra Grand Slam Wimbledon. Padahal performa Murray tengah menurun akhir-akhir ini. 

Pria 30 tahun itu pekan lalu tersingkir di putaran pertama pada turnamen di Queens. Murray juga kemudian mengundurkan diri pada sebuah pertandingan uji coba akibat cedera.

Dengan menjadi unggulan pertama, petenis nomor satu dunia itu akan terhindar dari kemungkinan bertemu Novak Djokovic, Roger Federer dan Rafael Nadal setidaknya hingga babak semifinal.

Adapun di sektor tunggal putri, Angelique Kerber menempati unggulan pertama. Adapun Simona Halep berada di tempat kedua disusul Karolina Pliskova.

Sayangnya dua nama besar di tenis putri yakni Serena Williams dan Maria Sharapova masih belum bisa turun di Wimbledon.

Undian Wimbledon 2017 akan dilakukan panitia Jumat mendatang. Sedangkan Grand Slam Wimbledon 2017 rencananya akan dimulai 3 Juli mendatang hingga 16 Juli.

Saksikan video menarik berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.