Sukses

Bek Arsenal Belum Pikirkan Transfer ke Barcelona

Bek Arsenal Hector Bellerin ogah menanggapi rumor kepindahannya ke Barcelona.

Liputan6.com, London - Bek Arsenal Hector Bellerin ogah menanggapi rumor kepindahannya ke Barcelona. Ia mengaku masih fokus membela timnas Spanyol di Piala Eropa U-21.

Dalam beberapa pekan terakhir, bek 22 tahun tersebut santer dikabarkan bakal angkat kaki dari Arsenal. Bellerin kerap dikaitkan dengan Barcelona yang sudah sejak lama kepincut meminangnya.


Los Cules butuh pemain seperti Hector Bellerin untuk menempati pos di sisi kanan pertahanan. Sebab, sejak Dani Alves hengkang ke Juventus pada 27 Juni 2016, Blaugrana tak memiliki sosok yang pas untuk tampil sebagai bek kanan.

Seperti dilansir media ternama Spanyol, Mundo Deportivo, manajemen El Barca memberi tenggat waktu selama 10 hari kepada pemain jebolan akademi La Masia tersebut untuk memutuskan apakah menerima atau menolak tawaran kembali ke Camp Nou.

"Saat ini, masa depan saya tidak penting. Yang paling utama adalah membantu timnas Spanyol memenangkan Piala Eropa U-21. Sekarang kami harus fokus menyelesaikan pekerjaan (menghadapi Jerman di final)," jelas Bellerin.

"Saya di sini bersama timnas Spanyol U-21 dan hanya itulah yang saya pikirkan. Ini adalah dua tahun yang rumit, karena kami menjalani fase kualifikasi yang sulit. Namun sekarang kami harus mencapai puncak dari kerja keras, ini sesuatu yang indah," lanjutnya.


(Artikel ini ditulis dan diedit Rizki Hidayat/ Bola.com)

 

Saksikan video menarik berikut ini:


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Bola.com